SuaraJogja.id - Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik rombongan driver ojek online bersama dengan warga membubarkan aksi tawuran yang dilakukan oleh pelajar SMA di Jakarta viral di media sosial.
Unggahan viral ini dibagikan oleh seorang warganet melalui akun Twitter bernama @iqhakim pada Selasa (14/6/2022).
Dalam cuitan Twitter tersebut, pemilik akun membagikan momen dimana sejumlah driver ojol dan warga sekitar bersam-sama membubarkan aksi tawuran antar pelajar SMA.
Berdasarkan keterangan pemilik akun, peristiwa tawuran antar pelajar tersebut terjadi di daerah Jakarta tepatnya di pertigaan Halte Stasiun Tebet, Bukit Duri pada Selasa siang.
"Ini kejadiannya tadi siang di pertigaan Halte Stasiun Tebet Bukit Duri Minggu kemarin juga kejadian di arah Bukit Duri, dan malah waktu itu lagi hujan deres banget," tulis pemilik akun dalam cuitan tersebut, dikutip SuaraJogja.id pada Rabu (14/6/2022).
Diketahui, aksi tawuran antar pelajar tersebut tidak berlangsung lama lantaran sejumlah driver ojol dan warga langsung membubarkannya.
"Kejadian nggak berlangsung lama kok soalnya begitu bapak-bapak ojol turun tangan, kerumunan tawuran anak SMA itu langsung bubar," tulisnya.
Dalam unggahan video yang dibagikan, tampak sekumpulan pelajar mengenakan seragam putih abu-abu diduga hendak melakukan aksi tawuran.
Tampak sejumlah pelajar tersebut membawa senjata tajam seperti celurit besar dan alat berbahaya lainnya.
Baca Juga: Pesanan Customer Ini Bikin Driver Ojol Terbengong-bengong: Tolong Belikan Toyota Alphard
"Yang bikin ngeri sih itu anak-anak SMA pada bawa senjata tajam kek celurit panjang sama golok," tulis pemilik akun dalam cuitan tersebut.
Tak berapa lama, rombongan laki-laki mengenakan jaket identitas ojek online berwarna hijau berlarian mengejar para pelajar diduga akan terlibat aksi tawuran saat itu.
Sejumlah driver ojol dan warga tampak berlarian kearah para pelajar yang hendak tawuran sambil membawa tongkat bambu yang dipakai untuk mengibarkan bendera sebuah partai.
Sementara para pelajar yang melihat hal tersebut, langsung berlarian membubarkan diri ke segala arah. Ada pun pelajar yang melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor miliknya.
Alhasil aksi kejar-kejaran antara driver ojol, warga dan para pelajar tersebut pun tak dapat dihindari.
Cuitan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet Twitter.
"Oalah pantes jalan tol daerah tebet macet banget kemarin, ternyata ini toh," tulis @hiilll27.
"Sekitar Bukit Duri emang langganan tawuran, titik kumpul mereka disini," tulis @tmpaat_berbagi.
"Warga pun pasti udah pada resah banget kalo ada tawuran. Akhirnya turun tangan," tulis @rohimamat.
"Dimana-mana abang-abang ojol selalu sigap dan siap kapanpun dan apapun kejadiannya," tulis @sayakemal.
Adapun seorang warganet turut menandai akun resmi milik Pemerintah Provinsi Jakarta agar kejadian tersebut dapat segera diamankan oleh pihak berwajib apabila sewaktu-waktu teerjid.
"Nah kalo udah tau tempatnya, ini @DKIJakarta coba tolong kerja sama dengan polisi untuk ngamanin.
Kontributor : Gita Putri Rahmawati
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Maruarar Sirait, Diduga Tampil Podcast Gegara Panik Jagoan di Pilkada Jakarta Ngedrop
-
Tim RIDO Siapkan Apresiasi Tinggi, Hadiah Besar Menanti Pelapor Kecurangan Pilkada DKI
-
Kuliti Pengaruh Jokowi, Cak Imin soal Nasib RK dan Ahmad Luthfi di Pilkada: Insyaallah Menang
-
Dukung Pram-Rano Jelang Nyoblos Besok, Rocky Gerung Tantang Prabowo Tampil di TV Buntut Surat Edaran Pilih RK-Suswono
-
Cak Imin Soal Surat Ajakan Prabowo Coblos RK-Suswono: Sebagai Ketum Partai, Ya Boleh
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
Terkini
-
Musnahkan Kemiskinan Ekstrem di DIY, Pemerintah Gelontorkan Dana Rp446 Miliar
-
Dokter Spesialis Anak: Orang Tua Perlu Contohkan Hidup Sehat Cegah Anak Kecanduan Gula
-
Bawaslu Sleman Dalami Laporan Politik Uang di Seyegan, 3 Orang Dilaporkan
-
Pemkab Bantul Siapkan Data Anak Sekolah untuk Program Makan Bergizi
-
Ibunda Mary Jane Sambut Hangat Kabar Anaknya Segera Pulang