SuaraJogja.id - Gorengan merupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia. Tidak heran kalau pedagang goreng laris manis diburu oleh masyarakat yang memakan makanan tersebut untuk cemilan di pagi atau malam hari.
Gorengan biasanya disajikan diatas penggorengan yang dipikul oleh pedagang goreng. Ada pula yang disajikan di dalam gerobak etalase sehingga tampilannya lebih bersih karena terhindar dari debu jalanan.
Bicara mengenai gerobak, warganet baru-baru ini keheranan dengan tampilan gerobak gorengan yang diposting oleh akun @kegblgnunfaedh. Tampak dalam foto yang diposting ada gerobak gorengan yang menyajikan berbagai gorengan seperti tahu, bakwan dan tempe.
Akan tetapi, tulisan yang berada di bawah gerobak tersebut menampilkan informasi daftar menu yang cukup aneh dan membuat salah fokus atau salfok.
Baca Juga: Kembali Bikin Geger, Livy Renata Sebut Lebih Mudah Temukan Sushi Ketimbang Gorengan
Tertulis kalau gerobak tersebut menyediakan ayam chicken, lele chicken, tahu chicken, tempe chicken, sosis chicken, otak-otak chicken dan usus chicken.
Tulisan itu pun cukup mengherankan karena chicken sendiri merupakan bahasa Inggris yang artinya ayam. Jadi apakah pedagang gorengan tersebut menjual berbagai jenis gorengan mulai dari tahu hingga lele dengan tambahan daging ayam?
Atau mungkin juga ini merupakan kesalahan dalam mencetak tulisan di gerobak, sehingga semua tulisan menu gorengan yang ditawarkan diakhiri dengan kata chicken. Gerobak dengan daftar menu yang aneh viral di media sosial.
Banyak berusaha memahami maksud kata chicken yang ditulis, lalu ada pula yang merasa kesal sekaligus terhibur dengan tulisan menu di gerobak gorengan tersebut.
“Menurut pedagangnya arti chicken itu apa? Keknya definisi chicken itu ditepungin ya?” tanya warganet.
“Gak paham lagi. Semoga harimu senin terus,” kesal warganet.
“Welcome to Indonesia, saat semua jenis gorengan dengan tepung crispy dipanggil chicken/kentaki. Padahal kalau mereka tahu arti sebenarnya bakal ngikngkok dikit sih,” tutur warganet.
“Wkwkwk makasih mimin. Postingan ini bikin gw ngakak magrib2. Itu maksudnya mau nulis crispy keknya ya,” ungkap warganet.
“Wkwkwk lele chicken. Jadi mau lele apa mau chicken nih,” ucap warganet.
Postingan gerobak gorengan dengan menu yang unik ini mendapatkan 761 retweet, 195 tweet kutipan, 7.288 likes dan banyak komentar dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Benarkah Puasa Gorengan Dan Gula yang Viral di Medsos Bisa Membuat Wajah Glowing?
-
Filosofi Mendalam di Balik Papeda, Makanan Khas Nusantara yang Memikat Hati Kevin Diks
-
Kontroversi Makam Nia Kurnia Sari yang Dijadikan Lokasi Syuting, Rupanya Sosok Ini yang Beri Izin
-
Ayah Nia Kurnia Sari Sakit Hati Makam Anaknya Dijadikan Lokasi Syuting Video Klip: Hati Saya Terluka...
-
Makam Nia Penjual Gorengan Jadi Lokasi Syuting Video Klip, Netizen Marah: Nyanyi Tuh di Panggung!
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi