Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Sabtu, 18 Juni 2022 | 15:19 WIB
Tangkapan layar seorang siswa tunggangi kuda berangkat ke sekolah. [Instagram/@newdramaojol.id]

SuaraJogja.id - Perilaku orang kaya memang kerap unik dan tidak terduga. Salah satunya perilaku seorang siswa yang menggemparkan warganet berkat aksinya saat berangkat ke sekolah untuk menuntut ilmu.

Biasanya seorang siswa ketika berangkat ke sekolah diantar oleh kakak atau orang tua menggunakan kendaraan seperti sepeda motor atau mobil. Tujuannya agar mereka cepat sampai di tujuan dan tidak terlambat masuk sekolah. 

Adapun apabila mereka berangkat sendiri, biasanya siswa akan berjalan kaki seorang diri atau bersama murid lain. Ada juga yang mengendarai sepeda sendirian atau beriringan dengan teman-teman supaya perjalanan seru dan tidak melelahkan. 

Atau khusus untuk siswa jenjang SMA, biasanya mereka sudah mendapatkan izin dari orangtua untuk membawa sepeda motor khususnya bagi yang rumahnya jauh dari sekolah.

Baca Juga: Orang Tua Siswa Geruduk Sekolah Gara-gara Tabungan Anaknya Sebesar Rp 430 Juta Raib, Disdik: Macet di Oknum Guru

Namun hal berbeda dilakukan oleh siswa ini. Seperti dalam video yang diunggah akun Instagram @newdramaojol.id terlihat seorang siswa SMA dengan percaya diri menunggangi kuda ke sekolah. Teman-temannya yang melihat aksi siswa ini pun merasa kagum. 

Ke sekolah gak bawa KLX, CRF atau Aerox, tetapi ke sekolah bawa kuda,” tulis keterangan di dalam video.

Pasalnya selama ini siswa SMA identik dengan membawa sepeda motor, tetapi siswa berjaket hitam ini malah membawa kuda. Tidak diketahui identitas siswa tersebut. Namun, kemungkinan besar kalau dirinya adalah sultan alias orang kaya. 

Pasalnya harga seekor kuda berkisar Rp10 juta sampai dengan Rp 20 juta. Biaya ini belum termasuk biaya perawatan dan pembuatan kandang. Bukan cuma teman-temannya saja yang kagum. Warganet yang melihat video itu juga dibuat kagum oleh aksi unik siswa sultan. 

"The real banyak duit. Sultan orang kaya," ujar warganet. 

"Bukan kuda besi tetapi kuda beneran. Sepanjang jalan pasti kudanya meninggalkan jejak wkwkwkw," ucap warganet. 

"Itu the real sultan. Anak orang kaya kalau lagi gabut emang beda. Kayanya bakal jadi idaman cewe-cewe nih," tutur warganet lain. 

"Dulu punya mobil pasti orang kaya. Sekarang punya kuda pasti orang kaya," balas warganet. 

Video siswa membawa kuda ke sekolah mendapatkan 16,8 ribu likes  dan 265 komentar dari warganet di aplikasi Instagram. 

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More