SuaraJogja.id - Pemerintah Arab Saudi telah mengizinkan umat Islam di Indonesia dan negara lain melaksanakan ibadah haji di tahun 2022. Ratusan haji Indonesia pun sudah tiba di Arab Saudi dan momen penyambutan mereka viral di media sosial.
Ketika pandemi Covid-19, pemerintah Arab Saudi melarang umat Islam melaksanakan ibadah haji untuk periode tahun 2020 dan 2021. Lalu seiring dengan penurunan kasus Covid-19, akhirnya pemerintah Arab Saudi mengizinkan jemaah haji asal Indonesia melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.
Alhasil momen kedatangan kloter pertama jemaah haji asal Indonesia disambut mereka. Seperti video yang diunggah oleh akun Instagram @beasiswasaudi yang memperlihatkan momen kedatangan kloter pertama haji Indonesia.
Tampak ada puluhan orang Arab Saudi dan panitia haji Indonesia berkumpul di pinggir jalan. Beberapa detik kemudian, datang satu bus yang membelah kerumunan tersebut. Satu per satu jemaah haji Indonesia pun keluar dari bus dan disambut oleh karpet merah dan panitia haji berseragam rompi hijau yang membawa tongkat lampu berwarna-warni.
Baca Juga: Pelepasan Calon Jamaah Haji Mojokerto, Bupati Ikfina Imbau Soal Mutasi Omicron
Kemudian di ujung karpet ada beberapa orang Arab Saudi yang memberikan sambutan sambil membagikan bunga ke setiap jemaah. Dari raut wajahnya para jemaah haji yang baru tiba pun merasa senang atas penyambutan yang dilakukan.
“Ahad malam, jamaah haji Indonesia mulai berdatangan di Makkah. Tampak kebahagiaan di wajah mereka, akhirnya cita-cita haji sebentar lagi terwujud setelah sempat tertunda karena pandemi,” tulis keterangan di video.
Momen kedatangan kloter pertama haji Indonesia mendapatkan komentar dari warganet. Mereka merasa takjub dengan sambutan yang diberikan sambil berdoa agar jemaah haji Indonesia bisa melaksanakan ibadah dengan baik.
“Masya Allah Tabarakallah. Semoga kami juga bisa dipanggil untuk berhaji,” ujar warganet.
“Semoga menjadi Haji yg mabrur dan semua bisa berziarah ke Makam Rosululloh SAW,” tutur warganet.
Baca Juga: Rasa Lelah Jemaah Haji Menempuh Perjalanan 54 Jam Terhapus Setelah Melihat Kakbah
“Ya Allah sampaikan aku, kedua orangtuaku, anak dan seluruh keluargaku ke Baitul Haram,” ungkap warganet.
Berita Terkait
-
Jelang Musim Haji, BRIS Mulai Tebar Kartu BSI Debit Mabrur ke Calon Jemaah
-
Komunikasi Rezim Prabowo Disebut 'Belepotan', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Arab Saudi Tertarik Bisnis Mineral di Indonesia
-
Detik-Detik Ban Garuda Lepas di Tanjung Pinang: Penumpang Selamat, Begini Penjelasan Garuda
-
Jemaah Haji 2025 akan Santap Hidangan Selera Nusantara, Kemenag Kirim 475 Ton Bumbu
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin