SuaraJogja.id - Cara-cara kreatif sering muncul dari otak pedagang, demi menarik minat pembeli. Salah satunya seperti yang dilakukan toko HP yang satu ini.
Sepintas toko ini sama seperti toko pada umumnya seperti memiliki koleksi HP yang lengkap, menawarkan promo menarik dan diisi oleh banyak karyawan baik laki-laki atau perempuan.
Akan tetapi, hal menarik terjadi saat salah satu penjual HP bernyanyi. Dengan menggunakan pengeras suara, perempuan berhijab itu bernyanyi lagu Tak Ingin Usai yang dinyanyikan oleh Keisya Levronka.
Lagu terkenal yang banyak dipakai untuk konten di Instagram dan TikTok, serta lagu yang dikenal memiliki tingkat kesulitan yang tinggi. Hebatnya penjual HP ini dapat menyanyikan lagu tersebut dengan baik.
Dia mampu mencapai nada-nada tinggi, serta memiliki suara yang keras. Hasilnya nyanyian cewek itu membuat suasana toko seperti sedang mengadakan konser. Suaranya terdengar sampai keluar toko sehingga membuat orang-orang sekitar terpana dengan cewek tadi.
“Toko rasa konser,” tulis akun Instagram @trending.musik yang memposting video tersebut.
Potret cewek penjual HP yang memiliki suara emas sukses menarik perhatian warganet. Banyak dari mereka yang memuji cewek itu karena mampu menyanyikan lagu Tak Ingin Usai dengan sangat baik.
Sementara itu ada yang menilai kalau cewek ini malah mampu bernyanyi lebih bagus ketimbang penyanyi aslinya.
“Nyampe suaranya keren banget. Bayarannya langsung naik itu,” balas warganet.
Baca Juga: Keisya Levronka Sering Fals, Brisia Jodie Dipuji Nyanyikan Nada Tinggi Lagu Tak Ingin Usai
“Aku sih yes mba. Ini tiket emasnya buat mba,” ungkap warganet.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
Terkini
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin