Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Rabu, 06 Juli 2022 | 14:40 WIB
Ayam di atas konveyor - (TikTok/@awyuda)

SuaraJogja.id - Setelah berpergian menggunakan pesawat, setiap penumpang yang membawa bagasi sendiri wajib untuk datang ke area pengambilan bagasi. Bagasi yang diambil pun harus sesuai dengan nomor kode yang tertera di boarding pass masing-masing.

Namun, video yang diunggah oleh @awyuda di TikTok ini (2/6/2022) justru berbeda. Bukannya bagasi seperti kardus barang atau koper, tapi dua ekor ayam yang melintas di atas konveyor.

Tidak hanya melintas saja, kedua ayam yang ditaruh di dalam keranjang ayam ini juga berkokok dengan sangat lantang. Para penumpang yang tampak menunggu bagasi mereka hanya dapat melihat kedua ekor ayam tersebut dalam diam.

“Ya Allah ga pernah kepikiran ada ayam berkokok di bandara,” tulis @imraasy di kolom komentar merespons suara kedua ayam jantan tersebut.

Baca Juga: Gemas Bocah Ini Tetap Tunaikan Salat Meski Diganggu Kucing Peliharaannya

Kejadian ini lantas membuat bingung warganet. Banyak dari mereka yang bertanya-tanya bagaimana dua ekor ayam ini bisa naik pesawat, dan masuk kargo barang pula.

“Njir pesawat apa yng bisa bawa ayam,” tulis @jaleleooo.

“Bentar ayam boleh masuk kargo?” tulis @yahahapalpalepa.

“HAHAHAHAHAHAHHAHAHAH PUNYA SIAPA INI?” tanya @rintheloves.

Soal membawa hewan naik pesawat sebenarnya diperbolehkan. Namun harus diperiksa kembali ke maskapai yang bersangkutan. Karena beberapa maskapai menerapkan kebijakan yang berbeda.

Baca Juga: Ditegur karena Berisik Sampai Jam 1 Malam Depan Rumah Orang, Malah Bikin Kisruh

Beberapa peraturan yang umumnya diberlakukan termasuk pengandangan hewan tersebut. Umumnya harus dikandangkan, menggunakan peti kayu, atau kontainer. Penumpang juga diwajibkan melapor lebih awal ke kantor maskapai di bandara.

Tidak hanya peraturan ini saja. Masih ada banyak peraturan lainnya, seperti batas bobot hewan yang akan diangkut, jenis hewan apa saja yang diperbolehkan untuk terbang, serta berapa lama waktu terbang yang akan ditempuh oleh penumpang.

Pihak maskapai juga umumnya akan meminta penumpang menandatangani surat perjanjian. Salah satu isinya adalah memastikan kalau pihak pesawat tidak bertanggung-jawab seputar kebersihan kandang, serta makan dan minum hewan yang dibawa terbang.

Ada pengecualian untuk anjing pemandu yang biasanya digunakan oleh orang buta atau tuli. Anjing terlatih ini dapat masuk ke kabin serta tidak dikenakan biaya tambahan lain.

“Lagi bayangin di cargo suara ayam semua,” tulis @duaperkasa.

“Mana didadah dadahin lagi,” tambah @khuruniin.

TONTON VIDEONYA DI SINI.

Kontributor : gabrella seilatuw

Load More