SuaraJogja.id - Salah satu sapi kurban Presiden Joko Widodo alias Jokowi di DIY, yang dikurbankan ke Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman, kondisinya diketahui berliur di hari penyembelihan Idul Adha 2022, Minggu (10/7/2022).
Kendati demikian, Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan (DP3) Sleman Suparmono mengungkap, sapi seberat 1,07 ton yang disalurkan kepada masyarakat lewat Masjid Al-Fatah, Randusari, Kalurahan Argomulyo tersebut, dinyatakan tak terjangkit penyakit mulut dan kuku (PMK) lewat serangkaian tes.
"Laporan dari lapangan sudah dilakukan PCR dua kali dan hasilnya negatif," kata dia.
Suparmono menjelaskan, sapi yang mengeluarkan air liur tak kemudian dipastikan terkena PMK.
"Menurut saya, air liur tersebut lebih disebabkan karena sapi stress saat pengangkutan," ujarnya.
Berdasarkan hasil pengecekan tadi, sapi kurban Presiden Jokowi tetap dipotong dan dibagikan ke masyarakat sekitar.
Ia menambahkan, daging kurban dari Presiden Jokowi juga tetap dapat dikonsumsi.
Ditanyai data terbaru proses pemotongan hewan kurban, Suparmono menyebut, hingga pukul 15.00 WIB hari ini, ada sebanyak 1.105 lokasi pemotongan hewan kurban se-Kabupaten Sleman dengan jumlah ternak dipotong 10.216 ekor.
Kondisi kesehatan hewan kurban, tercatat ada 162 sapi terkena cacing hati di antara 4.556 ekor sapi. Dari 4.828 domba ada enam domba terkena cacing hati. Selain itu, ada dua kambing terkena cacing hari dari 832 kambing yang dipotong.
Baca Juga: Kasus Hewan Kurban Terkena Cacing Hati Meningkat Pesat di Kabupaten Bantul
Selama pemantauan, ditemukan satu ekor sapi bergejala ringan PMK. Bagian kepala, kaki dan jeroan sudah diafkir. Daging aman dikonsumsi.
Data ini masih terus berkembang karena pemantauan masih dilakukan hingga 12 Juli 2022.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Kasus Hewan Kurban Terkena Cacing Hati Meningkat Pesat di Kabupaten Bantul
-
FOTO: Penyembelihan Hewan Kurban di Kabupaten Bantul, Tak Ada yang Terindikasi PMK
-
Habis Ikut Takbir Keliling Idul Adha, Pria Kediri Masuk Kamar Mandi Trus Gantung Diri
-
RPH Giwangan Layani Penyembelihan Hewan Kurban hingga Rabu, Pendaftaran di Baznas Kota Yogyakarta
-
Sudah Disembelih, Hewan Kurban di Kotagede dan Gedongtengen Didapati Terindikasi PMK
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- 7 Fakta Pembunuhan Sadis Dina Oktaviani: Pelaku Rekan Kerja, Terancam Hukuman Mati
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Jangan Anggap Remeh, Jantung Koroner di DIY Lampaui Rata-Rata Nasional, Ini Faktor Risikonya
-
Jogja Atasi Sampah dengan Cara Cerdas: Pupuk Organik Jadi Solusi
-
Bentor Alami Kecelakaan di Taman Pintar, Pemda DIY Desak Dishub Tertibkan Transportasi Ilegal
-
Memburu DANA Kaget, Dari Receh Jadi Jutaan? Ini Triknya
-
Clean Sheet Bukan Akhir, Ini Kata Pelatih PSS Sleman Jelang Laga Kontra Kendal Tornado FC