SuaraJogja.id - Seringkali setelah mencuci piring, piring yang sudah bersih akan segera dikeringkan dengan menggunakan tisu atau kain lap yang bersih.
Namun berbeda dengan yang dilakukan oleh sekelompok bapak-bapak dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @undercover.id pada Selasa (19/7/2022).
Dalam video yang dibagikan, bapak-bapak itu justru menggunakan beras untuk membersihkan piring-piring tersebut.
"Di daerahmu bersihinnya kaya gini juga nggak?" tulis keterangan dalam unggahan tersebut, dikutip SuaraJogja.id pada Rabu (20/7/2022).
Dalam video tersebut, tampak bapak-bapak berjumlah sekitar tujuh orang tengah duduk di sebuah ruangan. Tampak mereka tengah sibuk membersihkan dan mengeringkan satu persatu piring yang tertumpuk di hadapan mereka.
Uniknya, bukan menggunakan kain lap atau tisu, justru mereka menggunakan beras sebagai alat untuk membersihkan sekaligus mengeringkan piring-piring itu.
Tampak bapak-bapak itu sangat mahir menaburkan butiran beras ke permukaan piring yang dipeganggnya itu.
Tak hanya itu, mereka juga menggosok bagian permukaan piring dengan menggunakan butiran beras yang melimpah ruah di depan mereka.
Meski terkesan seperti menyianyakan beras untuk membersihkan piring, namun berdasarkan informasi yang didapat, hal tersebut memang salah satu tradisi sebagian masyarakat di Indonesia.
Baca Juga: Gaya Aurel Hermansyah Pakai Sweater Gucci Rp15 Juta, Dibandingkan dengan Harga Beras
Tradisi membersihkan piring menggunakan beras memang masih sering dijumpai di beberapa daerah di Indonesia salah satunya di daerah Jawa Tengah.
Biasanya hal tersebut dilakukan dalam sebuah hajatan. Bukan tanpa alasan, sebab beras tersebut digunakan sebagai pengganti air saat musim kemarau maupun sebagai alat untuk mengeringkan piring setelah dicuci, karena beras diyakini lebih mudah meresap air di permukaan piring tersebut.
Sontak unggahan tersebut pun menuai beragam komentar dari warganet.
Sejumlah warganet turut membenarkan terkait tradisi membersihkan dan mengeringkan piring menggunakan beras memang benar adanya.
"Daerah ku masih gitu, cuma dibilas lagi dengan beras karena mau disimpan di gudang," tulis @agunglaptor.
"Piring udah dicuci bersih. itu buat ngeringin biar nggak ada sisa air. Selanjutnya bisa disimpan buat hajatan berikutnya," tulis @anoktavi.
Berita Terkait
-
Potret Gapura Unik Bikin Pemotor dan Pemobil Kerap Nyasar, Ini Sebabnya
-
Rela Tutup Toko Tiga Hari dan Berbagi Listrik Demi Hajatan Tetangga, Pemilik Dibikin Kecewa: Dikasih Beras, Mie Remuk
-
Kisah Unik Neymar dan Gabriel Jesus Punya Tato Sama Persis
-
Biar Gak Pasaran, Ini Rekomendasi 50 Nama Unik dan Langka Untuk Bayi Laki-Laki dan Perempuan
-
Unik Banget dan Beda dari Lainnya, 5 Potret Suvenir di Nikahan Via Vallen
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta