SuaraJogja.id - Buaya sepanjang sekitar dua meter masuk ke dalam kolam milik warga di Kampung Jawa, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) pun berupaya menangkap dan mengevakuasi buaya tersebut.
Buaya itu diduga sudah beberapa bulan berada di dalam kolam milik warga yang berukuran 6×8 meter dengan kedalaman sekitar empat meter.
"Menurut pemilik kolam, Udin, buaya itu masuk dari Sungai Lekop Bintan saat banjir besar terjadi beberapa waktu lalu," kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah Pemadam Kebakaran Bintan Timur Nurwendi di Bintan, Kamis.
Petugas Pemadam Kebakaran dan Satuan Polisi Pamong Praja, menurut dia, memasang jerat dengan umpan bangkai ayam di kolam untuk menangkap buaya tersebut.
"Kami yakin buaya akan memakan umpan ayam mati itu, karena tak ada makanan lain di dalam kolam tersebut," katanya.
Ia mengatakan bahwa petugas berupaya menangkap dan memindahkan buaya tersebut ke habitat aslinya agar tidak membahayakan keselamatan warga setempat.
Nurwendi mengimbau warga kampung untuk sementara tidak beraktivitas di sekitar kolam tempat buaya berada.
Dia juga menyampaikan bahwa pada pertengahan Juni 2022 petugas pemadam kebakaran mengevakuasi buaya berukuran 1,5 meter yang masuk ke area sungai di Kampung Kolong Enam, Bintan Timur, dan kemudian memindahkannya ke habitat buaya. [ANTARA]
Baca Juga: Viral Video Penampakan Mirip Buaya dari Jembatan Kretek Bantul, Gegerkan Publik
Berita Terkait
-
Viral Video Penampakan Mirip Buaya dari Jembatan Kretek Bantul, Gegerkan Publik
-
Perlintasan KA di Cengkareng Dijaga Pakai Bambu Secara Manual, Penjaga Singgung Palang Pintu Kereta Tak Jadi-jadi
-
Wanita di Agam Diserang Buaya Saat Naik Motor Bareng Suami, Kakinya Robek
-
Buaya Muara Serang Penumpang Sepeda Motor di Agam, Kaki Wati Terluka hingga Dibawa ke Puskesmas
-
Warga Tanjungpinang Diminta Tak Beraktivitas di Wilayah Rawan Buaya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata
-
Heboh Kasus Hogi Minaya, Karena Bikin Dua Jambret di Sleman Tewas, Sri Sultan Angkat Bicara
-
Kawal Kasus Hogi, JPW Singgung Aturan KUHAP Baru dan Batas Waktu SKP2
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Fun Kids Swimming Competition
-
Daya Beli Turun, UMKM Tertekan, Pariwisata Jogja Lesu, Pelaku Usaha Dipaksa Berhemat