SuaraJogja.id - Lumba-lumba menjadi salah satu hewan mamalia, yang disukai oleh banyak orang. Pasalnya hewan air itu memiliki tubuh yang lucu, dan juga pintar. Hal ini membuat kemunculannya di pantai selatan Malang langsung menarik perhatian warganet.
Selama ini hewan lumba-lumba sulit dicari karena keberadaannya yang berpindah-pindah. Sekalipun ingin menemukan lumba-lumba yang berenang di lautan, kita harus menaiki perahu dan harus menuju ke tengah laut untuk melihat kawanan lumba-lumba berenang.
Akan tetapi, baru-baru ini warganet dikejutkan dengan penampakan lumba-lumba. Berdasarkan postingan dari akun @ayodolan, lumba-lumba ditemukan di wilayah Pantai Selatan Malang, Jawa Timur tepatnya di Pantai Tiga Warna.
Di video tersebut terlihat kalau ada lumba-lumba yang naik ke permukaan laut dan posisinya dekat dengan pantai. Jadi fenomena tersebut disaksikan oleh para pengunjung yang kebetulan sedang berada di Pantai Tiga Warna.
Berdasarkan keterangan di video, fenomena kemunculan lumba-lumba di Pantai Tiga Warna Malang merupakan fenomena langka. Alhasil mereka yang melihat fenomena tersebut sangat beruntung karena bisa melihat lumba-lumba secara langsung di alam bebas.
Selain itu masih berdasarkan keterangan di video, adanya lumba-lumba di Pantai Tiga Warna Malang menunjukkan kalau ekosistem pantai di sana masih bagus.
“Keberadaan lumba-lumba menandakan kualitas air di Pantai Tiga Warna masih terjaga kebersihannya,” tulis keterangan di video.
Keberadaan lumba-lumba di wilayah Pantai Selatan Malang juga memantik perhatian warganet. Banyak yang merasa takjub dengan fenomena tersebut, karena momen itu dinilai sebagai momen yang langka.
“Wah ada lumba-lumba ya,” tutur wargane takjub.
“Yah sayang banget kemarin gue gak ketemu,” ucap warganet.
“Jangan dikasih tau min. Nanti rame pantainya terus lumba-lumbanya pergi,” saran warganet.
“Wah beruntung sekali, soalnya kalau mau melihat lumba-lumba aja saya musti ke pantai Lovina sewa perahu ke tengah laut perjalannya sejam. Mahal pula sewanya. Ini di tepi pantai loh, bisa melihat gratis,” ujar warganet.
“Gak bisa dibayangkan bahagiannya berenang disini terus disamperin lumba-lumba,” ungkap warganet.
Video lumba-lumba yang ada di Pantai Tiga Warna di Malang ini viral, dan mendapatkan 8.200 lebih likes dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Perusahaan Skincare Resmikan Klinik Baru di Yogyakarta, Siap Bangun Pabrik pada Tahun Depan
-
DANA Kaget Spesial Warga Jogja: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Sikat Linknya!
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi