Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Minggu, 07 Agustus 2022 | 11:11 WIB
Konser Dewa 19 di Candi Prambanan. [Empat vokalis Dewa 19 tampil bersama di Konser 30 Tahun Dewa 19 di Candi Prambanan, Sabtu (06/08/2022) malam. [Kontributor / Putu Ayu Palupi]

SuaraJogja.id - Dewa 19 kembali hadir memuaskan para baladewa dan baladewi. Setelah Malang, Ahmad Dani dkk menggelar konser 30 tahun Dewa 19 di Candi Prambanan, Sabtu (06/08/2022) malam.

Dalam konser kali ini, Dewa 19 membawa format penuh. Empat vokalis, mulai dari Ari Lasso, Once Mekel hingga Virzha dan Ello bergantian menyanyikan 35 lagu mereka. Mantan drummer Dewa 19, Tyo Nugros pun ikut tampil dalam konser yang ditonton ribuan baladewa dari berbagai kota yang memenuhi kawasan Candi Prambanan.

Virzha dan Ello membuka konser dengan lagu "Restoe Boemi" yang diciptakan Dewa 19 pada 1993. Dilanjutkan lagu Still I am Sure We Love Again.

"Lagu ini kembali dirilis dalam platform baru," ujar Virzha.

Baca Juga: Terlalu Dekat, Rambut Ello Ditarik Penonton Saat Konser Dewa 19: Tarik Mbak!

"Sedang Ingin Bercinta" menjadi lagu keempat yang dinyanyikan Ahmad Dhani.

Ello kembali tampil dengan empat lagu lain seperti "Juliette", "Aspirasi Putih", "Tidak Ada Cinta Yang Lain" dan . Lagu kelima "Juliette" dan "Bayang-bayang".

"Lagu bayang-bayang saya ciptakan tahun 91 saat usia 19 tahun. Dirilis oktober 1992, liriknya berdasarkan pengalaman pribadi waktu merayu ibunya al el dul (Maia Estianty)," ungkap Dhani.

Virsha sebagai vokalis ketiga Dewa 19 kembali menyanyikan sejumlah lagu di beberapa album band tersebut. Sebut saja "Cukup Siti Nurbaya", "Bunga", "Aku Milikmu" dan "Larut".

Setelah jeda, giliran Once tampil. Vokalis Dewa pasca Ari Lasso hengkang dari Dewa 19 pada 1999 itu tampil bersama Tio Nugros yang masuk ke band tersebut pada tahun yang sama.

Baca Juga: Festival Musik The Sounds Project Hadirkan 48 Penyanyi! Ada Dewa 19 hingga The Walters

Once menyanyikan enam lagu dengan iringan Tio. Seperti "Roman Picisan", "Arjuna", "Perempuan Paling Cantik", "Sayap-sayap Patah", "Dua Sedjoli" dan "Lagu Cinta'. Once kembali tampil dengan lagu "Pangeran Cinta", "Dewi", "Risalah Cinta", "Satu", "Pupus" dan "Cemburu".

"Ini konser pertama dengan 35 lagu [yang dinyanyikan]," jelasnya.

Sementara Ari Lasso tampil dengan lagu-lagu hits Dewa 19 yang pernah dinyanyikannya. Sebut saja "Cinta Kan Membawamu Kembali", "Elang", "Aku Disini Untukmu", "Kirana" dan tentu saja "Kangen". Di lagu "Kamulah Satu-satunya", Ari bermain dengan iringan drum dari Tio dan Agung yang kini menjadi drummer Dewa 19.

"Baladewa akhirnya bisa menikmati konser setelah dua tahun kita dalam masa berat [pandemi covid-19]," ujarnya.

Empat vokalis tampil bersama di lagu terakhir "Separuh Napas". Lagu ini juga menjadi penanda band tersebut masih eksis di umur mereka yang ke-30.

Kontributor : Putu Ayu Palupi

Load More