SuaraJogja.id - Lagu "Ojo Dibandingke" yang dinyanyikan oleh Farel Prayoga di Istana Negara, pada momen 17 Agustus kemarin viral di media sosial. Hal ini membuat pencipta lagu "Ojo Dibandingke" sampai terharu penampilan Farel dengan lagu ciptaannya.
Sosok Farel Prayoga dan lagu "Ojo Dibandingke", memang sedang viral pasca aksi bocah 6 tahun itu tampil bernyanyi di Istana Merdeka. Apalagi penampilannya membuat menteri, pejabat dan tamu undangan yang datang ikut berjoget di Istana Negara.
Selain itu penampilannya juga mendapatkan respon positif dari masyarakat, karena membuat suasana Istana Negara menjadi lebih seru momen HUT RI ke-77. Termasuk dari pencipta lagu "Ojo Dibandingke" yang bernama Agus Purwanto atau biasa dikenal dengan nama Abah Lala.
Dalam video yang diunggah olehnya di akun Instagram @abahlalareal, terlihat pria itu sedang asyik menyaksikan penampilan Farel Prayoga di Istana Negara melalui streaming di smartphone.Pasalnya ia sedang berada di mobil, sehingga hanya bisa menyaksikan via streaming.
Meski begitu ketika sedang menonton tiba-tiba saja Abah Lala menangis. Pria asal Boyolali itu terharu karena lagu ciptaannya dinyanyikan di Istana Merdeka. Dirinya pun berterima kasih kepada Farel Prayoga dan Presiden Jokowi karena lagunya bisa berkumandang di Istana.
“Puji syukur alhamdulillah terimakasih dek @farel.prayoga.official sudah membawakan lagu saya di depan bapak presiden @jokowi di hari Kemerdekaan Indonesia yang penuh bahagia ini,” tulis keterangan di video.
Video pencipta lagu "Ojo Dibandingke" yang menangis terharu ini pun viral. Banyak reaksi positif dari warganet kepada Abah Lala alias Agus Purwanto.
“Keren bah. Lagu Abah sampai di istana negara.. Abis gitu buat yang dengerin di situ ikut goyang bah. Boyolali tersenyum bah,” ucap warganet.
“Nangis bangga bah, sukses selalu bah,” ungkap warganet.
Baca Juga: Petinggi Lain Asyik, Publik Salfok ke Gaya Joget Kapolri: Raga di Istana, Pikiran di Sambo
“Alhamdulillah. Selamat bah. Terus berkarya,” ujar warganet.
“Terima kasih bah lagu Anda bisa sampai di Istana. Dahsyat,” puji warganet.
“Mantap bah di tunggu karya barunya tetap semangat bah maju terus musisi Jawa indonesia,” balas warganet.
“Terharu kang Lagu ini bisa diputar dan didengarkan Live se Indonesia di depan istana Negara Pula. Bangga dadi Wong Jowo,” tutur warganet.
Video Abah Lala yang menangis terharu melihat penampilan Farel Prayoga menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke" ini, mendapatkan 40 ribu lebih likes dari warganet.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Petinggi Lain Asyik, Publik Salfok ke Gaya Joget Kapolri: Raga di Istana, Pikiran di Sambo
-
Nonton Bareng Tetangga di TV, Ayah Farel Prayoga Degdegan Saat Anaknya Nyanyi di Istana
-
10 Potret Farel Prayoga Tampil di Istana Negara, Bikin Tamu Upacara 17 Agustus Bergoyang
-
Juru Bahasa Isyarat Dipuji Sangat Ekspresif Pas Ojo Dibandingke Goyang Istana Negara, Warganet: Bakat yang Dibayar
-
Sukses Hibur Presiden Jokowi, Sosok Farel Prayoga yang Dulu Diungkap Publik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Ulah Polos Siswa Bikin Dapur SPPG Heboh: Pesanan Khusus Lengkap dengan Uang Rp3.000 di Ompreng!
-
Numpang Tidur Berujung Penjara: Pria Ini Gasak Hp Teman Kos di Sleman
-
Waduh! Terindikasi untuk Judol, Bansos 7.001 Warga Jogja Dihentikan Sementara
-
Dijebak Kerja ke Kamboja: Pemuda Kulon Progo Lolos dari Sindikat Penipuan hingga Kabur Lewat Danau
-
Banding Kasus TKD Maguwoharjo: Jogoboyo Edi Suharjono Lawan Vonis Berat