SuaraJogja.id - Sebuah video yang menampilkan router internet mengeluarkan asap menjadi bahan candaan netizen. Router internet berwarna putih itu terlihat kepanasan hingga mengeluarkan asap putih.
Video berdurasi lebih krang 10 detik ini dibagikan oleh akun Twitter @hahahiheho. Tampak dari video alat penyebar sinyal internet yang masih tertancap di kabel listrik ini sudah banyak mengeluarkan asap.
Perekam video yang saat itu mendekati router langsung menyentuh dan hendak mengangkat. Namun hal itu bereaksi dengan melelehnya bagian atas alat hingga mengepulkan asap ke atas.
"Selamat pagi, kalau keluar asap gini ngaruh ga ya soalnya rto terus min takutnya data bocor, mohon info," tulis aku tersebut sambil menyematkan akun salah satu provider internet, Minggu (21/8/2022).
Di akhir video, router dan beberapa alat di sekitarnya penuh dengan asap. Beruntung tidak ada ledakan dalam video itu.
Keluarnya asap dari modem internet ini menjadi sorotan publik. Tak sedikit netizen yang bercanda bahwa modem ini sekaligus bisa memanggil jin seperi di film kartun.
"Ini berapa kali digosok, sampe mau keluar jinnya gitu," celoteh netizen pertama.
"Kalau kayak gini coba panggil damkar dulu kak," canda lainnya.
"Keren banget modemnya sepaket sama alat fogging," jar netizen lain.
Baca Juga: Kebakaran di Jalan Simprug Golf 2 Jakarta Selatan Memakan Korban Jiwa
"Coba di restart, kira-kira asepnya balik lagi ga," tanya netizen usil.
Tak hanya itu, publik juga menganggap modem internet hinggal keluar asap ini seperti diffuser atau aroma terapi yang diletakkan di ruangan rumah.
"Coba cek dulu kak, yakin itu wifi bukan humidifier diffuser?" tanya lainnya sambil menampilkan foto diffuser untuk dijual.
"Ini pake router tipe apa bang, kok bisa sekalian jadi humidifier [diffuser]?" tanya netizen lain.
"Ini tuh sekalain bisa buat diffuser ruangan gak sih?" sahut lainnya. "Itu kebakar," balas netizen lain sambil memberikan emoji menangis.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Miris, Siswa SMP di Kulon Progo Kecanduan Judi Online, Sampai Nekat Pinjam NIK Bibi untuk Pinjol
-
Yogyakarta Berhasil Tekan Stunting Drastis, Rahasianya Ada di Pencegahan Dini
-
Tangisan Subuh di Ngemplak: Warga Temukan Bayi Ditinggalkan di Kardus
-
Mahfud MD: Biarkan Prabowo Olah Komite Reformasi Polri, KPK Lebih Baik Panggil Orang Ini Soal Whoosh
-
Terungkap di Depan Tokoh Nasional, Sultan HB X Sentil Etika Pejabat dan Masa Depan Demokrasi