SuaraJogja.id - Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan perihal motif dari pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. Hal itu diungkap menanggapi pertanyaan dari anggota Fraksi PAN, Sarifuddin Suding dalam Rapat Dengar Pendapat Komisi III dengan Kapolri dan jajarannya, Rabu (24/8/2022).
Dalam rapat dengar pendapat tersebut, anggota Komisi III DPR RI, Sarifuddin Suding sempat menjelaskan perihal motif yang selama ini beredar luas di masyarakat terkait pembunuhan Brigadir J.
Ia menjelaskan bahwa pembunuhan Brigadir J pemicunya dari peristiwa yang terjadi di Magelang dan Jakarta hingga kemudian membuat Ferdy Sambo murka.
"Saya akan mengkonfirmasi benar atau tidak tentang motif ini dari berbagai sumber dan saya mencoba memformulasikan semoga pak Kapolri bisa memberi jawaban. Kejadian di Magelang tanggal 2 mereka berangkat ke Magelang rombongan pertama ada putri ada Brigadir J, Ricky, Richard dan Kuat Ma'aruf termasuk asisten rumah tangga susi. Tujuan untuk melihat anaknya yang sekolah di Magelang mereka tinggal di rumah kecil lantai 2 dan segala aktivitas di rumah itu bisa dilihat semua,"
"Lalu kemudian tanggal 4 ada kejadian. Dimana brigadir J saat siang hari Putri tidur di sofa ruang tamu lalu kemudian datang brigadir J ingin membopong mengangkat putri masuk ke dalam kamar melihat kejadian itu Kuat membentak agar tak melakukan itu,"
Tanggal 6 Ferdy Sambo menyusul dan ingin merayakan hari pernikahannya di malam hari, bergabung lah mereka di sana semua. Paginya Putri balik ke Jakarta lalu kemudian ada kejadian sore harinya. Menjelang magrib ini sebenarnya pemicu, saat itu Brigadir J masuk ke kamar Putri di lantai 2 dan keluar di lantai 2 dilihat oleh Kuat, lalu ditegur,"
"Mendengar ada tangisan di dalam kamar, didengar oleh kuat dan susi kemudian ingin mengonfirmasi apa yang dialami oleh Putri, lalu Kuat menyarankan ke ibu agar kejadian itu dilaporkan ke Ferdy Sambo. Malam harinya jam 11 malam, Putri melaporkan apa yang dialami ke Ferdy Sambo lewat telepon. Jam 11 malam Putri menelpon ke Ferdy Sambo bahwa diperlakukan tak elok oleh Brigadir J. Ditanya lebih lanjut, saya jelaskan lebih lanjut di Jakarta oleh Putri ke ferdy setelah tiba di Jakarta,"
"Mereka tiba di Jakarta sore hari tgl 8, dikonfirmasi sehingga muncul kemarahan. Tiba di rumah Saguling, setelah diceritakan semua, marahlah sambo kemudian hilang akal sehatnya diajaklah kemudian di Duren tiga kemudian terjadilah pembunuhan itu yang dilakukan richard dan oleh Sambo. Pada titik ini saya ingin mengkonfirmasi benar atau tidak kronologi ini?" tanya Suding.
Menanggapi hal itu, Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa motif pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J akan dibulatkan setelah pemeriksaan istri Irjen Pol. Ferdy Sambo (FS), yakni Putri Chandrawati (PC).
Baca Juga: Komnas HAM Akui Nakal ke Polri Kasus Kematian Brigadir J: Agar Mereka On The Track
"Terkait motif ini, kami sementara sudah mendapatkan keterangan dari saudara FS. Namun, kami juga ingin memastikan sekali lagi untuk memeriksa Ibu PC," jelasnya.
Listyo memperkirakan apakah ketika sudah ditetapkan sebagai seorang tersangka, Putri Chandrawati akan mengubah keterangannya atau tidak.
"Dengan demikian, kami bisa mendapatkan satu kebulatan terkait dengan masalah motif," ucap Sigit.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
Terkini
-
Dukung Asta Cita, BRI Fokuskan KUR untuk Perkuat Sektor Riil
-
Gustan Ganda di Sidang Tipikor: Dana Hibah Pariwisata Bukan Strategi Pemenangan Pilkada Sleman 2020
-
UU Keistimewaan DIY Tinggal Cerita Sejarah, GKR Hemas Desak Masuk Pembelajaran Sekolah
-
PSIM Yogyakarta Lepas Kasim Botan, Manajer Tim Spill Pemain Asing Baru
-
Isu Reshuffle Kabinet Kian Menguat, Akademisi Nilai Menteri Sarat Kritik Layak Jadi Evaluasi