SuaraJogja.id - Kecelakaan melibatkan dua kendaraan bermotor terjadi di Jalan Pramuka, tepatnya di Dusun Singosaren, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul pada Selasa (6/9/2022) sekitar pukul 18.30 WIB. Satu pengendara tewas di tempat dalam insiden ini.
Kasatlantas Polres Bantul Iptu Fikri Kurniawan mengungkapkan adanya 4 korban dalam kecelakaan ini, di mana satu di antaranya meninggal dunia akibat luka di kepala.
"Korban meninggal dunia B (54) pengendara sepeda motor Honda Supra warga Dusun Kadekan Cengkehan Rt 03 Wukirsari, sementara 3 lainnya mengalami luka di kepala dan dibawa ke RSUD Panembahan Senopati Bantul," terang Fikri, Rabu (7/9/2022).
Dipaparkan olehnya kecelakaan tersebut bermula saat sepeda motor Suzuki RC yang dikendarai oleh N (53) Dusun Jatirejo, Wukirsari melaju dari arah Barat ke Timur. Saat melewati tikungan, kendaraan tersebut melebihi sisi kiri jalan atau terlalu di sisi kanan.
Namun pada saat bersamaan dari arah berlawanan melaju sepeda motor Honda Supra yang dikendarai oleh B. Karena jarak yang sudah terlalu dekat kecelakaan pun tidak bisa dihindarkan.
"Pengendara Suzuki RC tidak bisa menguasai laju kendaraanya sehingga kemudian menabrak Honda Supra," tuturnya.
Selain merenggut satu korban jiwa, kecelakaan tersebut juga mengakibatkan kerugian material senilai Rp2 juta berupa kerusakan pada kedua sepeda motor yang terlibat.
Berita Terkait
-
Pesawat Latih TNI AL G-36 Bonanza T-250 Jatuh di Selat Madura, Penumpang 2 Orang
-
Truk Pengangkut Hidrogen Terjun Bebas di Jalur Penyelamatan Bakauheni, Sopir Tewas di Tempat
-
Puluhan Korban Tewas, Panda Raksasa Selamat dari Gempa Sichuan
-
Antisipasi Unjuk Rasa Kenaikan Harga BBM, Polres Bantul Siapkan Pengamanan
-
Besi yang Diangkut Truk Kecelakaan Maut Bekasi Bukan Milik PT Wilmar Nabati Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek
-
Tendangan Kungfu Berujung Sanksi Seumur Hidup, KAFI Jogja Pecat Dwi Pilihanto
-
Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
-
Indonesia Raih Prestasi di SEA Games 2025: BRI Pastikan Penyaluran Bonus Atlet Berjalan Optimal
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026, Cek Penerima dan Nominalnya!