SuaraJogja.id - Beberapa anak memutuskan untuk membawa ibunya ke panti jompo, agar mendapatkan perawatan yang lebih maksimal di masa tua. Namun, baru-baru ini muncul video kakak beradik yang berniat untuk mengantarkan ibunya ke panti jompo.
Panti jompo menjadi pilihan bagi sebagian orang agar ibu atau bapak mereka mendapatkan perawatan dan perhatian yang lebih baik. Terlebih kalau anak orang tua ini memiliki rutinitas yang padat sehingga tidak mempunyai waktu untuk merawat orang tua yang sudah renta.
Hanya saja menitipkan orang tua ke panti jompo bukan perkara yang mudah. Kerap kali muncul rasa tidak tega, meninggalkan orang tua ke panti tersebut dan khawatir kalau orang tua mereka tidak akan setuju atau malah marah terhadapnya.
Berbicara mengenai mengantarkan orang tua ke panti jompo, baru-baru ini warganet dihebohkan dengan video yang diunggah oleh akun Instagram @potret_warga62. Akun ini memperlihatkan kakak beradik yang mau mengantarkan ibunya ke panti jompo.
Baca Juga: iPhone 14 Resmi Dirilis, Warganet: Berdoa iPhone 13 Turun Harga
Alasannya karena sang ibu menderita penyakit pikun, dan kedua kakak beradik ini sudah sibuk bekerja. Alhasil tidak memiliki waktu untuk mengurus ibunya.
"Hari ini aku dan adikku mengantarkan ibu ke panti jompo, karena ibu sudah pikun, kami pun sibuk kerja tidak sempat rawat ibu," tulis keterangan di video.
Namun di tengah perjalanan, sesuatu yang tidak terduga pun terjadi. Tiba-tiba saja ban mobil yang membawa mereka pecah, sehingga mereka harus ke bengkel untuk memperbaikinya. Firasat mereka pun tidak enak.
"Tiba-tiba di jalan ban pecah, pertanda apa ini," sambungnya.
Lalu mereka pun makan siang bersama di sebuah restoran, dan saat momen makan siang itu mereka melihat tingkah polos ibunya ketika makan. Alhasil keduanya pun akhirnya tidak jadi membawa ibunya ke panti jompo.
Baca Juga: Reza Gunawan Meninggal Dunia di Rumahnya, Dee Lestari: Semoga Ini Jadi Pertanda Baik
"Akhirnya kami mampir untuk makan dan tidak tega melihat kepolosan ibu. Akhirnya kami berpikir ulang membawa ibu ke panti jompo," kata kedua kakak beradik ini.
Berita Terkait
-
Meninggal Berdekatan, Ibu Mertua Faank Wali Sempat Bantu Memandikan Jenazah Ibu Ovie Wali
-
Faank Wali Kenang Momen Dimarahi Ibu Mertua
-
Kronologi Ibu Mertua Faank Wali Meninggal Dunia Usai Umrah, Sempat Dioperasi Karena Batu Ginjal
-
Rekomendasi Sunscreen Cowok untuk Tipe Kulit Berminyak, Harganya Terjangkau!
-
Istri Faank Wali Sudah Berfirasat Sang Ibu Akan Meninggal Dunia Usai Umrah
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM