SuaraJogja.id - Seorang ayah berusaha melakukan hal-hal kreatif demi menyuapi anaknya. Salah satunya aksi ayah ini yang melakukan hal tidak biasa, yang cukup sulit dilakukan. Tujuannya semata-mata agar anaknya mau makan dengan lahap.
Mengajak anak makan memang penuh perjuangan. Pasalnya anak-anak belum terlalu tertarik untuk makan, sehingga butuh tenaga yang ekstra agar anak mau makan. Hal ini membuat para orang tua melakukan berbagai cara untuk bisa mengajak anaknya makan.
Salah satunya apa yang dilakukan oleh ayah ini. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @duniabayi_id, ceritanya ada seorang ayah yang berusaha untuk mengajak anaknya makan dengan cara yang unik.
Berbeda dari yang lain, ayah ini menaruh sendok berisi makanan ke mulutnya dan berjalan secara perlahan menghampiri anaknya. Harapannya agar anak mau makan dengan cara yang unik seperti itu. Hasilnya sesuai harapan.
Awalnya sang anak malah joget-joget sambil tertawa. Lalu secara perlahan, Anaknya menyambut sendok dari sang ayah, dengan membuka mulut dan makan makanan yang ada di sendok. Alhasil demi memberikan makanan ke anak sampai habis, ayah ini rela melakukan hal tersebut berkali-kali.
“Lagi susah makan emaknya menyerah. Keluar juru baru ayahnya. Malah joget-joget, wkwkw auto mangap dong,” tulis pengunggah video.
Warganet yang menyaksikan video ini pun, langsung memberikan berbagai komentar khususnya mengomentari cara unik ayahnya.
“Jadi kaya ikutan lomba Agustusan ya bun,” ujar warganet.
“Nanti harus kek gini kalau si dede mulai susah makan,” ucap warganet.
“Alasan kenapa baby kudu maen Sama bapaknya,” ungkap warganet.
“Jurus baru kalau ayah disuruh kasih makan anak,” kata warganet.
“Cari cara saat anak susah makan adalah tugas abi,” jelas warganet.
“Jadi ikutan ngakak. Boleh nih dicoba,” tutur warganet.
“Berhubung jaga sendiri kalo lagi mulai susah makan dan mulai memainkan makanan tegur nada biasa ulang banyak kali kalo diulangi lagi auto nada tinggi. Ada yang sama gitu gak. Jaga anak seorang diri susah nguatin mental,” cerita warganet.
Hingga kini komentar masih terus berdatangan, dan video ini telah mendapatkan 2.854 like dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Siapa Ayah Elkan Baggott? Punya Pekerjaan di Luar Dugaan, Wajah Plek Ketiplek dengan Anaknya
-
Rapat di DPR Sambil Momong Anak, Sara Keponakan Prabowo Dibela Netizen: Gpp daripada Molor, Ngebokep atau Main Slot!
-
Penuh Momen Hangat! Ulasan Buku 'Papomics: Cerita Para Ayah dalam Komik'
-
Ulasan Novel 'Ayah, Ini Arahnya Kemana, Ya', Buku yang Temani Kamu Lewati Masa Sulit
-
Capek Kerja Gegara Gaji Gak 'Worth It', Wanita Ini Malah Dapet Aset Tak Terduga dari Sang Ayah
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci
-
Mary Jane Bisa Kumpul Keluarga, Buat Pesan Menyentuh sebelum Keluar dari Lapas Jogja
-
Menteri LH Marah soal Sampah, 5 Truk dari Jogja Tertangkap Basah Buang Limbah di Gunungkidul
-
Anggaran Sampah Jogja Terungkap, hanya 40 Persen dari Rp96 Miliar untuk Atasi Timbunan