SuaraJogja.id - Heboh video di media sosial, tanaman padi raksasa setinggi 2,2 meter tumbuh subur di lahan pertanian Changsa, Provinsi Hunan, China. Diketahui, varietas tanaman padi biasa umumnya hanya setinggi 1,2 meter.
Video tayangan tanaman padi raksasa itu diunggah akun Twitter @mentimoen, Rabu (21/9/2022). Tayangan ini sudah ditonton 27 ribu kali dengan ribuan like.
"Panen padi setinggi 2.2 meter. Dari benih2 yg dibawa pulang dari luar angkasa, dikembangkan padi tinggi yg tahan hama, tahan air asin, tahan banjir, dengan hasil 50% lebih banyak dari tanaman padi sebelumnya," tulis admin Twitter @mentimoen.
"Selain membawa benih dari luar angkasa pulang ke Bumi, para astronot juga menanam padi di luar angkasa mulai Juli 2022. Kita menunggu apakah tanaman padi di orbit menghasilkan beras di musim panen bulan2 mendatang," cuitnya lagi.
Baca Juga: China Kumpulkan Puluhan Orang Pakar Nuklir, Apa Misinya?
Sejumlah warganet Indonesia pun berkomentar tentang padi raksasa tersebut.
"Semoga tidak ada efek berbahaya bagi kesehatan, termasuk efek jangka panjang," tulis warganet.
Ada warganet menanyakan dengan ketinggian seperti itu, apakah tahan terpaan angin. "Mantap. Berapa lama ya? Tahan tiupan angin gak ya?" tanya dia.
"Kalo tanam jenis kyk gt harus liat dulu iklim dan geografis daerahny yg mau ditanam...rawan ambruk kalo daerahnya bnyak angin," tulis warganet lainnya.
Ada juga yang mencemaskan embusan angin yang akan merobohkan padi raksasa tersebut. "Di daerahku jika ada padi dg batang setinggi itu ancaman pertamanya mungkin angin kencang, jika batang tak kuat bisa rubuh dan terendam ketika hujan lebat disertai angin. ketika terendam biasanya gabah dan berasnya akan berwarna gelap dan bisa menurunkan harga," kicaunya.
"Di Indonesia juga ada varietas padi yg tinggi, namanya varietas Borobudur, tapi punya kelemahan tidak tahan angin, sehingga mudah roboh & menyebabkan kerugian saat panen yg cukup besar. Hal ini yg menyebabkan para petani enggan utk menanamkan," tulis warganet lainnya.
Selain itu, seorang netizen justru menyampaikan informasi bahwa di Indonesia sudah ada tanaman padi setinggi 2 meter. "Di bbrp tempat di jawa dan sumatera udah pada banyak kok yg panen padi 1,5-2 meter om. Ga pake bibit alien, cukup pake bibit padi endemik nusantara aja. Info lebih jelas sila tanya ke ustadz @Syawaludin3687," terang dia.
Kontributor: Ismoyo Sedjati
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Drama China dari Pemeran Perfect Match, Sudah Nonton?
-
Ulasan Drama Korea The First Frost: Kisah Cinta yang Manis tapi Pelik
-
Sinopsis Ski Into Love, Drama Terbaru Lin Yi yang Tayang pada Maret Mendatang
-
Sinopsis Drama China 'The Glory', Dibintangi Chen Du Ling dan Xin Yun Lai
-
Ester Wardoyo Melaju ke Perempat Final Ruichang China Masters 2025
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Pelaku Pembakaran Gerbong di Stasiun Yogyakarta Jadi Tersangka, KAI Alami Kerugian Rp 6,9 Miliar
-
Cakupan Kepemilikan Dokumen Kependudukan Bantul Capai Target Nasional
-
Pertama di Indonesia, Wamenkop Resmikan Koperasi Merah Putih Gapoktan Sidomulyo di Sleman
-
Ekonom UGM Soroti Isu Sri Mulyani Mundur, IHSG Bakal Memerah dan Sentimen Pasar Negatif
-
Nekat, Perempuan Asal Gunungkidul Ajak Suami Curi Motor dan Uang di Bekas Tempat Kerjanya