SuaraJogja.id - Kini berjualan makanan tidak hanya dinilai dari rasanya saja, tapi juga tampilan dan packaging (kemasan) yang juga jadi incaran para pembeli.
Pasalnya kemasan juga bisa membuat pembeli tertarik untuk menikmatinya, seperti halnya yang dilakukan penjual donat satu ini.
Dalam video yang diunggah akun @paguyonan di media sosial Instagram terlihat seorang warganet takjub dengan packaging donat gula putih.
Warganet satu ini bahkan memuji pembuat packaging donat tersebut sangat jenius, padahal donat bertabur gula halus ini hanya dibalut plastik bening.
Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik Drastis Pasca Kalahkan Curacao, Media Vietnam Takjub
Terlihat dalam video tersebut warganet ini menunjukkan bagaimana penjual donat tersebut membungkus gula putih halus untuk donat tersebut.
Penjual donat ini memasukkan donat dengan gula putih halus yang dilipat di bagian atasnya, terpisah dengan donat di dalam plastik.
Gula halus putih akan jatuh terkena donat apabila bungkus plastik di bagian atasnya terbuka, maka otomatis gula halus akan jatuh mengenai donat.
Setelah plastik bagian atas donat dibuka, maka gula halus yang terlipat di atas akan turun dan menyelimuti donat sehingga bisa dinikmati.
Ide packaging gula halus terpisah dengan donat ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet di Instagram.
Baca Juga: Tes IQ: Jenius Jika Anda Dapat Menemukan Perbedaannya
"Beuhh teknologi pangan mutakhir," tulis salah satu warganet.
"S3 tata boga," tulis komentar salah satu warganet.
"Kalo gak begitu, gulanya melengket di donat ntar," tulis komentar warganet di Instagram.
"Penjual paham gak semua orang suka gula," tulis warganet di kolom komentar.
"Biasanya gula ditaro di plastik kecil trus dimasukin ke plastik donat jd. Ini simpel banget sih," komentar warganet lainnya.
"Kalo gak mau pake gulanya tinggal gunting, keren," tulis warganet lainnya.
"Kayak kemasan makanan di jepang maksudnya memikirkan sedetail itu buat konsumen,” tulis warganet di Instagram.
Unggahan video seorang penjual donat yang melipat gula halus di plastik ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 66 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Cegah Diabetes! Wamenkes Ingatkan Pentingnya Cek Gula Darah Rutin
-
Cara Cegah Diabetes Sejak Dini, Atur Takaran Gula Makanan Anak!
-
Kejagung Buka Peluang Periksa 5 Mendag Lain Usai Gugatan Tom Lembong Ditolak Hakim
-
Cara Baca Label Kemasan Makanan dengan Benar, Cegah Obesitas dan Diabetes!
-
Praperadilan Suami Ditolak Hakim, Istri Tom Lembong Kecewa Berat: Hukum di Negeri Ini Tak Ada Keadilan!
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Tragis, Terdengar Benturan Keras Dini Hari, Pemotor Ditemukan Tewas di Bendungan Bantul
-
Pemda DIY Punya 2.052 Unit Rumah Subsidi Kosong, Warga dengan Gaji UMR Jogja masih Ada Harapan?
-
Endah Subekti Menangi Pilkada, Tambah Jajaran Pemimpin Perempuan di Gunungkidul
-
Cermati Dominasi KIM Plus di Pilkada 2024, Sudirman Said: Konsekuensi Pilpres Kemarin
-
Menang Hasil Quick Count Pilkada Gunungkidul, Pendukung Endah-Joko Cukur Gundul