SuaraJogja.id - Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono selalu menarik perhatian publik. Kali ini, bukan karena main drum, tetapi meminum kopi dengan gelas plastik. Warganet banyak memujinya dan disebut menteri yang merakyat.
Dalam foto tersebut, Menteri Hadi tampak memakai helm safety putih dan rompi merah proyek. Istimewa, ia memang benar-benar membeli segelas kopi dari pedagang kaki lima.
Foto Menteri PUPR ini diunggah akun Twitter Kementerian PUPR @KemenPUPR, Selasa (27/9/2022). Disukai hampir 4 ribu like, caption yang diberikan pun aktual sesuai dengan kabar terbaru.
"Daripada ribut es teh mending kita ngopi dulu," tulis @KemenPU dikutip Rabu (28/9/2022).
Beberapa warganet ada yang berkomentar menyindir dengan mengambil cuitan dari tokoh politik yang mengaku mewakili rakyat kecil.
"Tidak di kantor, tidak di rumah, pertemuan hari ini di warung kopi. Kenapa warung? Ya kenapa tidak, sama-sama wong cilik, wong sendal jepit. Akar rumput inilah yang menjadi energi perjuangan kami," tulis Raffaele.
Adapun warganet yang membandingkan dengan cara "merakyat" Basuki Hadimuljono dengan Puan Maharani yang beberapa waktu lalu menyantap nasi pecel di warung wong cilik.
"Iki namanya Merakyat. Minum kopi dari gelas plastik, jabatan menteri. Bukan yang dibuat-buat. Semoga menginspirasi banyak sodara sebangsa. Jabatan tidak membuat kita istimewa. Selalu ada kenikmatan dalam setiap kesederhanaan, tergantung bagimana kita mempolakan nafsu kita," tulis Widjaja Eka.
"Iki asli menterine wong cilik, ngopi anggo gelas plastik [ini baru menterinya orang kecil, ngopi pakainnya gelas plastik," tulis warganet lain.
Baca Juga: Somasi Es Teh Indonesia Viral, Ini 4 Produk Teh Lokal Kekinian di Indonesia
"The real mendukung wong cilik," tulis Rik.
Ada juga warganet yang berkomentar Menteri Hadi satu-satunya yang kerja Ikhlas. "Koyone hanya wong Iki sing bener-bener kerja ikhlas tanpa pengen nyapres," tulisnya.
"Humoris dan pekerja keras. Salut dan hormat dengan beliau ini," tulis Jonra Freston.
"Pokoke kopine wong cilik pak, dudu wong gedhe [pokoknya kopinya rakyat kecil pak, bukan rakyat besar," tulis Ahmad Fauzi.
Lihat cuitannya di sini.
Kontributor : Ismoyo Sedjati
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
ODGJ di Sleman Kembali ke Masyarakat: Ini Strategi Dinkes yang Diklaim Berhasil
-
Jangan Sampai Terlambat, Prediabetes Mengintai Anak Muda: Kenali Risikonya & Cara Mengatasinya
-
Prabowo Turun Tangan, Indonesia Kirim Kontingen Terbesar ke SEA Games Berkuda, Target Emas
-
Kasus Bunuh Diri Meningkat Tiga Tahun Terakhir di Sleman, Tekanan Ekonomi Jadi Pemicu Utama
-
DANA Kaget Hari Ini, Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Link Aktif Saldo Gratis untuk Warga Jogja