SuaraJogja.id - Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang terjadi pada rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar masih terus tuai polemik. Hal itu lantaran para penggemar dan pendukung Lesti merasa kecewa dengan keputusan sang pedangdut mencabut laporan bahkan kembali bersama dengan suaminya.
Berbagai pihak turut mengomentari hal tersebut, salah satunya adalah seorang dokter cantik, Dr. Lita Gading. Ia mengaku sangat geram dan kecewa terhadap keputusan Lesti Kejora itu. Sebenarnya, ia mengatakan bahwa dirinya tak lagi peduli dengan kasus tersebut, akan tetapi hal itu sudah menghebohkan hampir seluruh masyarakat Indonesia.
“Kalian itu harusnya paham, kalian itu harusnya sadar, kalian itu publik figur, semua orang menunggu dan mengkhawatirkan tentang keadaan kamu Lesti. Tapi kamu tidak peduli dengan semua itu, kamu mengedepankan emosi,” ujar Dr. Lita Gading melalui media sosialnya.
Dr. Lita Gading mengaku awalnya salut terhadap Lesti Kejora atas keputusannya melaporkan sang suami atas dugaan KDRT yang dilakukan. Namun, kini ia tak lagi memiliki respect terhadap sang pedangdut lantaran ia mencabut laporan tersebut.
Baca Juga: Terungkap! Bukan Lesti yang Bikin Laporan KDRT ke Polisi, Tapi Sosok Ini
“Tapi ternyata main cabut aja, tidak ada efek jeranya bagi suami kamu, dengan alasan anak, mental kamu tuh bukan mental yang besar, ternyata kamu kecil,” lanjutnya.
Lantaran geram terhadap Lesti Kejora yang dinilainya telah merusak perasaan masyarakat Indonesia yang intens mengkhawatirkannya, ia menilai perlu menyampaikan hal tersebut. Sebab. Banyak masyarakat yang sayang dan memperhatikan pedangdut asal Cianjur itu.
“Padahal, kemarin itu ada kasus tragedi Kanjuruhan, sampai ratusan orang mati, terus kasus Sambo, terkubur atas kasus KDRT kalian, artinya kamu itu memang diperhatikan oleh semua orang,” lanjutnya.
Tak sampai di situ, Dr. Lita Gading pun menyoroti pengacara Rizky Billar yang dinilainya mengintervensi pihak kepolisian. Pasalnya, ia menganggap bahwa pihak kepolisian telah bekerja keras untuk mengusut kasus KDRT Leslar ini.
“Harusnya kalian saling menghargai dong, bagaimana proses polisi, masa main tanda tangan cabut polisi dan dikeluarkan,” pungkasnya.
Baca Juga: Instagram Rizky Billar Mendadak Menghilang, Gara-gara Dihapus atau di Report?
Kontributor suarajogja: Dinna Lailiyah
Berita Terkait
-
Foto Bareng, Momen Kedekatan Ferdy Sambo dan Ahmad Luthfi Disebut Bikin Jokowi Panik: Ternyata Bestie..
-
Timnas Indonesia Kalah, Adab Erick Thohir ke Gibran Jadi Gunjingan: Harusnya ke Korban Tragedi Kanjuruhan
-
9 Potret Melody eks JKT48 Bertani, Dianggap Lebih Cocok Bantu Kementan Daripada Raffi Ahmad
-
Sebut Penangkapan Ivan Sugianto Tak Ada Sandiwara, Ucapan Mahfud MD Diragukan Netizen: Masih Ingat Kasus Ferdy Sambo?
-
Ahmad Dofiri Akpol Tahun Berapa? Senior di Atas Ferdy Sambo yang Pernah Dipecatnya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi