SuaraJogja.id - Seorang pria ditemukan meninggal dunia di Jalan Mataram tepatnya di belakang Teras Malioboro 2, Ledok, Macanan, Danurejan, Kota Yogyakarta. Korban diketahui merupakan seorang juru parkir di wilayah tersebut.
Informasi tersebut dibenarkan oleh Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharjo. Ia menuturkan bahwa korban ditemukan sudah tak bernyawa pada sekira pukul 13.15 WIB, Senin (24/10/2022) kemarin.
Berdasarkan pemeriksaan dari pihak-pihak terkait, diketahui bahwa korban sendiri berinisial SH (56) warga Suryatmajan Danurejan, Kota Yogyakarta.
Timbul menuturkan dari keterangan saksi yang berada di sekitar lokasi saat itu sekira pukul 13.00 WIB korban menitipkan parkir pada seorang rekannya. Sebab memang diketahui korban sendiri merupakan juru parkir di kawasan itu.
"Korban menitipkan parkir dengan alasan untuk tidur sebentar di samping tempat jualan. Sekitar 15 menit tiba-tiba saksi mendengar korban nafasnya tersengal-sengal," ujar Timbul saat dikonfirmasi, Selasa (25/10/2022).
Saksi yang mengetahui hal itu mencoba membangunkan korban. Namun tidak direspon oleh korban hingga akhirnya meminta pertolongan kepada warga sekitar dan menghubungi Puskesmas Danurejan 2.
Saat dilakukan pemeriksaan oleh petugas puskesmas diketahui korban sudah dalam kondisi meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa ke balai warga guna dilakukan prosesi perawatan jenazah dan pemakaman.
Disampaikan Timbul, dari keterangan yang didapatkan beberapa hari sebelumnya korban mengaku sempat merasa sakit di badannya.
"Memang korban ini sehari-hari sebagai juru parkir di Jalan Mataram dan bahwa sebelumnya korban mengeluh badanya sakit dan sempat periksa juga di Puskesmas Danurejan 2," tandasnya.
Baca Juga: Toko Sepatu di Jalan Mataram Dirobohkan, Pemkot Jogja Targetkan 3 Hari Penataan Selesai
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Sehari Dua Kali: Kecelakaan Maut di Rel KA Yogyakarta, KAI Fokus Pendampingan Korban
 - 
            
              Tabrakan Kereta Api vs Mobil dan Motor di Prambanan, 3 Orang Tewas
 - 
            
              Rahasia Saldo DANA Nambah Terus, Ini 3 Link Aktif DANA Kaget untuk Diklaim Sekarang
 - 
            
              Kasus Narkoba Onad: Psikolog UGM Tegaskan Keluarga Kunci Pencegahan, Bukan Hanya Hukum
 - 
            
              Makam Raja Imogiri: Saksi Bisu Pemakaman Megah Raja Solo, 500 Anak Tangga Jadi Ujian Terakhir