SuaraJogja.id - Sosok Ketum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule dalam beberapa waktu terakhir santer jadi sorotan, terutama pascatragedi Kanjuruhan yang merenggut ratusan nyawa.
Iwan Bule sendiri semenjak terjadi tragedi Kanjuruhan langsung menuai sorotan publik, terutama ketika lidahnya keseleo saat memberikan keterangan pers terkait peristiwa pilu tersebut.
Bila masih ingat, momen keseleo lidah itu terjadi pada Senin 3 Oktober lalu ketika Iwan Bule memberikan keterangan pers bersama Menpora, Gubernur Jatim hingga Kapolri. Pada saat momen pilu itu, Iwan Bule memberikan sambutan kepada "hadirin yang berbahagia".
"Terima kasih Pak Menpora, Pak Kapolri yang saya hormati, Ibu Gubernur, hadirin sekalian yang berbahagia. Kami dari PSSI mengucapkan Innalillahi wa innailaihi rojiun atas jatuhnya korban dalam kegiatan pertandingan tadi malam," ucapnya kala itu.
Belakangan pernyataan keseleo itu dipertanyakan kembali ketika Iwan Bule menjadi bintang tamu podcast Deddy Corbuzier.
Dalam kesempatan itu, Iwan Bule mengaku saat itu sedan nerveus alias grogi.
"Situasi yang membuat saya nervous ya melihat kejadian yang luar biasa. Mengagetkan saya. Saya belum tidur sampai pagi sorenya ada kita melihat ke rumah sakit melihat banyak korban. Tekanan di kepala saya begitu besar, saya tidak sengaja. Ya kesalahan kan semua orang juga pernah kan," terangnya, Rabu (2/11/2022).
Lebih lanjut Iwan Bule mengaku tak berupaya membela diri ketika pernyataannya keliru saat itu lantaran lebih memilih untuk mengurusi korban tragedi Kanjuruhan.
"Saya tidak sampaikan waktu itu, saya pikir orang mengertilah waktu itu soal saya salah bicara. Saya tidak membela diri karena saya mementingkan korban. Ngapain lagi saya bicara maaf oh ya sudahlah wajarlah situasi seperti itu ngga mungkin kan saya berbicara seperti itu, gila apa," katanya.
Baca Juga: Setelah Sebulan Dirawat, Pasien Korban Tragedi Kanjuruhan Dipulangkan ke Sidoarjo
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Anti Hujan! 10 Destinasi Wisata Indoor Jogja Paling Asyik untuk Liburan Keluarga
-
3 Rekomendasi SUV Bekas, Type Premium Bisa Dibawa Pulang dengan Modal Rp80 Jutaan
-
Demi Keselamatan Publik! Mahasiswa UMY Gugat UU LLAJ ke MK Setelah Jadi Korban Puntung Rokok
-
Harda Kiswaya di Persidangan: Hibah Tak Pernah Dikaitkan Pilkada
-
7 Fakta Panas Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman: Bupati Harda Kiswaya Terlibat?