SuaraJogja.id - Pertikaian Dewi Perssik dengan haters kini masih menjadi sorotan warganet. Pasalnya, ia telah melaporkan tiga orang netizen yang memberikan ujaran kebencian kepadanya. Ia bersama kuasa hukumnya, Sandy Arifin pun mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk membuat aduan tersebut.
Dewi Perssik yang dikenal dengan peringainya yang tegas dan periang, tak selamanya bisa menahan air matanya mendapati berbagai hujatan netizen tersebut. Ia menangis pilu ketika menceritakan bahwa dirinya dihujat lantaran telah menikah dan bercerai berulang kali.
Namun, ia mengungkapkan, hal tersebut bukan menjadi keinginannya. Bahkan, ia menyebut bahwa itulah takdir yang harus ia jalani. Sehingga, mantan istri Angga Wijaya itu merasa bahwa dirinya tak pantas mendapatkan hujatan tersebut, apalagi sesama perempuan.
"Sesama perempuan bilang, kok doyan banget kawin, kok doyan banget cerai. Loh kalau saya ini menggugat, ini saya tergugat," ungkap Dewi Perssik kepada awak media, dikutip dari unggahan Instagram @intsa_julid, Kamis (3/11/2022).
Baca Juga: Fans Lesti Kejora dan Rizky Billar Tiarap, Dewi Perssik Langsung Punya Musuh Baru: Si Peci Merah
Tak hanya itu, pedangdut asal Jember itu pun mengatakan bahwa dirinya selalu introspeksi diri dari setiap kegagalannya. Namun, Dewi mengaku bahwa ia tak pernah melakukan hal yang menyeleweng semasa berumah tangga.
"Sedangkan saya tidak pernah selingkuh, saya tidak pernah KDRT, gak pernah yang kayak gimana-gimana. Jadi, ini takdir saya, yang belum tentu dimiliki wanita lain," ungkapnya.
Pedangdut yang akrab disapa DP tersebut pun mendapatkan banjir dukungan dari warganet. Mereka memberikan dukungan kepada Dewi Perssik agar selalu kuat menghadapi cobaan tersebut.
"Ga usah ngetawain jalan hidup orang lain ya teman-teman, ingat ga ada orang yg pengen gagal berumah tangga. Apalagi jika di Indonesia bakalan jadi omongan keluarga, teman, dan tetangga," ujar @enjorvegas6.
"Sabar-sabar, nanti kalo ada hujatan dari laler yg di luar batas kemanusiaan ciduk lagi aja mbak, apalagi ujaran kebencian yang mengandung SARA," tutur @kaila_ila98.
Baca Juga: Dewi Perssik Tegas Tidak Akan Cabut Laporan, Efek Jera Bagi Si Penghina
Kontributor Suarajogja.id: Dinna Lailiyah
Berita Terkait
-
Mendadak Gugat Cerai Suami, Asri Welas Akhirnya Bereaksi: Kita Bertemu di Persidangan Yah
-
Silsilah Asri Welas yang Kini Gugat Cerai Suami, Diam-Diam Masih Keturunan Pangeran Diponegoro
-
Siapa Galiech Ridha, Sosok Suami Asri Welas yang Tiba-tiba Digugat Cerai?
-
4 Perjalanan Cinta Asri Welas yang Gugat Cerai Suami Setelah 17 Tahun Menikah
-
Disebut Punya Pacar Baru, Faby Marcelia Kasih Jawaban Menohok Ini
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Pilkada di DIY Lancar, Tapi Sleman Diwarnai Bagi-Bagi Uang Saat Pencoblosan
-
Dapur Soto Ludes Terbakar di Bantul, Kerugian Rp50 Juta
-
7 Tahun Sukses, INNSiDE by Melia Yogyakarta Perkuat Jalinan dengan 50 Perusahaan
-
Hasil Quick Count: Endah-Joko Pimpin Pilkada Gunungkidul, Raih 40,83 Persen Suara
-
Harda-Danang Menang Quick Count Pilkada Sleman 2024, Tim Kawal Rekapitulasi Hingga Penetapan KPU