SuaraJogja.id - Bunga Citra Lestari atau BCL tengah mendapat sorotan dari warganet karena diisukan tengah hamil. Seakan tak menanggapi berita tersebut, pelantun lagu “Sunny” belum lama ini mengunjungi makan mendiang Suaminya Ashraf Sinclair.
Dalam video singkat tersebut, BCL memakai baju putih dan kerudung berjalan menuju makam suaminya.
BCL terlihat membawa bunga tabur dalam keranjang yang dibawanya, BCL menaburkan bunga tersebut di makan suaminya.
Tidak hanya itu, ibu dari Noah Sinclair ini juga menaruh beberapa kuntum bunga mawar di atas makam suaminya.
Setelah menaburkan bunga dan meletakkan mawar, BCL mengirimkan doa di samping makam suaminya.
Dalam unggahan tersebut, Bunga Citra Lestari menuliskan pesan haru untuk mendiang suaminya. Ternyata hari tersebut merupakan hari anniversary.
Bunga Citra Lestari mengungkapkan jika suaminya masih di hatinya meskipun keduanya dipisahkan oleh dunia yang berbeda.
“14 years ago, we made a promise to always love each other.. Today, eventho we are in a different world, and life has been different for me here.. But you will forever be in my heart.. Happy Anniversary,”
Melihat unggahan tersebut, banyak warganet yang berkomentar di Instagram.
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Pernikahan di Makam Suami, BCL Tepis Isu Hamil dan Pacaran dengan Duda
“Al Fatihah… sending love to you BCL,” tulis salah satu warganet.
“Sosok yg tak akan tergantikan di hati unge Semoga jodoh dunia akhirat kalian,” tulis komentar salah satu warganet.
“Cinta BCL buat Ashraf luar biasa,” komentar warganet di Instagram.
“BCL sesayang itu sama ashraf dan fokus membesarkan anaknya malah buat gosip yg berdosa banget, tetap sabar dan tabah kak unge,” tulis warganet lainnya.
“Rindu yang tak akan pernah habis. Alfatihah for him. And AlFatihah for you too, so your soul will be grant with strength and faith to keep going on, even without him by your side now. Kuat ya kak,” tulis warganet di kolom komentar.
Unggahan video BCL mengunjungi makam suaminya saat anniversary ini lantas mendapatkan lebih dari 200 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
Liburan Sekolah, Sampah Menggila! Yogyakarta Siaga Hadapi Lonjakan Limbah Wisatawan
-
Duh! Dua SMP Negeri di Sleman Terdampak Proyek Jalan Tol, Tak Ada Relokasi
-
Cuan Jumat Berkah! Tersedia 3 Link Saldo DANA Kaget, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan
-
Pendapatan SDGs BRI Capai 65,46%, Wujudkan Komitmen Berkelanjutan
-
Kelana Kebun Warna: The 101 Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni Plastik yang Unik dan Menyentuh