SuaraJogja.id - Ancaman tanah longsor nampaknya belum berhenti di Gunungkidul. Kali ini terjadi di wilayah Kapanewon Saptosari. Setidaknya 8 rumah terisolir dan 3 rumah lainnya terancam tertimbun tanah usai talud SMP N 3 Saptosari longsor.
Kapolsek Saptosari AKP Kusnan Priyono menuturkan peristiwa tanah longsor ini terjadi Minggu (20/11/2022) siang sekira pukul 11.00 WIB. Hujan deras yang melanda kawasan Gunungkidul kembali memicu tanah longsor. Hujan ini mengakibatkan talud SMP N 3 Saptosari longsor.
"talud SMP N 3 Saptosari setinggi di Dusun Widoro Kalurahan Kanigoro yang longsor itu setinggi 10 meter dan panjang 20 meter. Longsoran tersebut menutupi jalan menuju ke belakang kompleks SMP tersebut,"kata dia Minggu malam.
Kusnan mengatakan longsoran tersebut mengisolasi 8 rumah dan Tiang listrik ambruk. Di samping longsor sepanjang 20 meter, talut sepanjang 20 meter lainnya juga mengalami keretakan. Sehingga jika terjadi hujan akan mengakibatkan longsor susulan. Dan mengancam mengancam 3 rumah warga yang berada tepat di bawah jalan talud.
Baca Juga: Baru Dibangun 4 Tahun Lalu, Plafon TK ABA di Saptosari Ambrol
Tanah Bergerak di Kapanewon Ngawen
Selain longsor, peristiwa tanah bergerak membuat heboh media sosial di Gunungkidul. Fenomena alam yang menunjukkan tanah bergerak hingga membuat terbelah ramai diunggah di berbagai akun media sosial.
Dalam video tersebut terlihat kondisi tanah terbelah berada di pekarangan dan panjang belahan diperkirakan hingga 100 meter lebih dengan kedalaman bervariasi.
Setelah dilakukan penelusuran ternyata fenomena alam tanah bergerak tersebut terjadi di wilayah Padukuhan Sambeng 3, Kalurahan Sambirejo, Kapanewon Ngawen. Fenomena tersebut baru diketahui warga pada Minggu (20/11/2022).
Lurah Sambirejo Paryati saat di konfirmasi Minggu malam mengatakan ia sendiri baru menerima video tersebut Minggu malam sekira pukul 19.30 WIB. Dan dia kemudian bergerak cepat mengumpulkan informasi ke warganya.
Baca Juga: Jadi Korban Tabrak Lari, Lansia asal Saptosari Ditemukan Bersimbah Darah di JJLS
"Ternyata benar video tanah bergerak yang beredar tersebut terjadi di wilayah kami,"tutur Paryati Minggu malam.
Berita Terkait
-
Bencana Mengerikan di Sukabumi, BNPB: 5 Orang Tewas, Ratusan Rumah Rata dengan Tanah
-
Tragedi Gunung Botak, 7 Penambang Emas Ilegal Tewas Tertimbun Longsor
-
Ngeri! Banjir Terjang Perumahan Depok, Turap Longsor Jebolkan Rumah Warga!
-
Banjir Bandang Melanda Sukabumi, 91 Ribu Jiwa Terdampak
-
Hujan Deras Picu Banjir dan Longsor di Puncak Bogor Hingga Jembatan Putus
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo