SuaraJogja.id - Di tengah perseteruannya dengan banyak haters, Dewi Perssik kini tengah berbunga-bunga lantaran menjalin kedekatan dengan partner host-nya, Rian Ibram. Belum lama ini, di acara Pagi-Pagi Ambyar, Rian Ibram menunjukkan keromantisan yang membuat para penggemarnya turut baper.
Dalam kesempatan tersebut, Rian Ibram secara terang-terangan bersimpuh di hadapan sang pedangdut senior itu dengan memberikan sebuah cincin. Namun, alih-alih segera memasangkannya di jari manis Dewi Perssik, Rian Ibram justru memberikannya lengkap dengan kotaknya.
Sebab, menurutnya, ia tak ingin mengikat Dewi Perssik. Ia hanya ingin pedangdut asal Jember itu menyimpan cincin pemberiannya itu. Namun, ketika Dewi telah merasa siap untuk hidup bersama, maka ia bisa memakainya.
“Aku mau mengungkapkan perasaan aku lewat cincin ini. Aku tau yang namanya cincin itu satu hal yang sangat sakral bagi sebuah hubungan. Dan aku tidak mau kamu menganggap ini bahwa aku mengikat kamu,” ujar Rian Ibram pada Dewi Perssik, dikutip dari unggahan Instagram @Insta_Julid, Selasa (22/11/2022).
“Tapi aku pengen kamu simpan ini, jika suatu saat kamu, situasi kamu, kondisi kamu, semuanya sudah siap, baru boleh kamu pakai cincin ini,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Dewi Perssik pun menerima pemberian Rian Ibram tersebut. Mantan istri Angga Wijaya itu pun mengaku akan segera memakainya apabila dirinya telah siap. Sementara menurut Rian Ibram, kesiapan itu harus dari segala sisi, baik Dewi Perssik, dirinya, maupun keluarga keduanya.
“Nanti akau akan pakai jikalau aku sudah siap dengan situasi dan kondisi aku. Biarkan mengalir aja. Aku suka kata-kata kamu yang aku nggak akan mengikat kamu, aku tunggu kesiapan kamu. Karena aku nggak suka dipaksa,” ujar Dewi Perssik saat menerima cincin pemberian Rian Ibram tersebut.
Kontributor suarajogja: Dinna Lailiyah
Baca Juga: Berlutut, Rian Ibram Beri Cincin Berlian untuk Dewi Perssik
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
5 Pantai di Bantul Yogyakarta yang Bisa Dikunjungi Sekaligus dalam Satu Hari
-
Skema Haji Berubah, Kuota Haji Jogja Bertambah 601 Orang, Masa Tunggu Terpangkas Jadi 26 Tahun
-
Indonesia Miskin Keteladanan, Muhammadiyah Desak Elit Selaraskan Ajaran dan Tindakan
-
8 Wisata Jogja Terbaru 2026 yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Libur Isra Miraj, 34 Ribu Wisatawan Diprediksi Masuk Yogyakarta per Hari