SuaraJogja.id - Pemerintah optimistis PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI di usianya yang menginjak ke-127 tahun pada 16 Desember 2022, akan menjadi perpanjangan tangan dalam mewujudkan pemerataan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan rakyat.
Terkait HUT ke-127 Tahun BRI, Presiden RI Joko Widodo turut memberikan apresiasi dan harapannya. Presiden Jokowi menilai dalam rentang waktu 127 tahun, BRI berhasil melewati berbagai krisis dan tantangan.
Namun, Presiden berpesan itu saja tidak cukup. BRI wajib untuk terus berinovasi dengan aman, prudent dan berkesinambungan sehingga ke depan mampu untuk menjawab tantangan yang semakin besar.
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-127 (untuk) BRI. Terus tumbuh menjadi bank kebanggaan negeri menggerakkan ekonomi bangsa,” kata Presiden dalam video ucapan HUT ke-127 Tahun BRI.
Baca Juga: Luis Milla Hingga Aji Santoso Dapat Teguran Keras dari Komite Displin PSSI
Apresiasi dan harapan serupa diungkapkan pula oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kepada bank pemberdaya UMKM yang telah hadir sebagai bank milik rakyat Indonesia sejak 1895 tersebut.
Menurut Erick, sebagai satu di antara bank nasional terbesar di Indonesia, BRI telah turut berperan aktif dalam menjalankan berbagai program untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Yakni melalui ribuan jaringan dan cabang yang tersebar di seluruh pelosok Tanah Air.
Erick berharap BRI dapat terus tumbuh dan semakin tangguh menghadapi tantangan dan perkembangan zaman demi masa depan ekonomi Indonesia.
“Saya optimistis BRI dapat menjadi perpanjangan pemerintah dalam mewujudkan pemerataan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Dirgahayu BRI ke-127 terus tumbuh dan tangguh demi masa depan bangsa Indonesia,” tegas Erick.
Erick pun menekankan, pencapaian luar biasa yang dibukukan BRI saat ini tak terlepas dari transformasi berkelanjutan oleh perseroan yang terus didorong Kementerian BUMN. Sehingga mampu memanfaatkan momentum pertumbuhan pasca pandemi dan memanfaatkan berbagai tantangan menjadi peluang bagi pertumbuhan perseroan.
Baca Juga: Preview Bali United Vs PSS Sleman: Serdadu Tridatu Tak Boleh Lagi Lakukan Kesalahan
Menurutnya, transformasi di perusahaan BUMN seperti BRI secara konsisten terus digalakkan. Hal ini diharapkan dapat menjadi salah satu pendorong utama pertumbuhan ekonomi Indonesia. Sebab, kinerja BUMN menjalankan sepertiga ekonomi Indonesia dalam kondisi sehat.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Sinergi BRI Dorong Kemudahan Transaksi Digital bagi Masyarakat Tebing Tinggi
-
Pieter Huistra Pastikan PSS Sleman Tetap Bertarung Walau Terancam Degradasi
-
3 Rekomendasi Motor Bekas Buatan Tahun 2010, Dapatkan dengan BRI Finance!
-
Cara Memindahkan Akun BRImo ke HP Baru
-
Dari Warung Jahe ke Pasar Nasional, BRI Dukung UMKM Lebarkan Sayap!
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
Terkini
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"
-
Juru Parkir Jogja Siap dengan QRIS, Ini Lokasi Pilot Projectnya
-
Lewat Pemberdayaan, BRI Antar UMKM Kopi Nusantara ke Pentas Global