SuaraJogja.id - Putra Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, yakni Necmettin Bilal Erdogan berkunjung ke Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Selasa (20/12/2022). Sejumlah program turut dibahas dalam kunjungannya kali ini, mulai dari beasiswa hingga pertukaran profesor.
"Tujuan kunjungan kami adalah untuk melanjutkan kerjasama antara Univeritas Kirikkale dan UGM yang diawali dengan kunjungan Profesor Ova Emilia (Rektor UGM) musim panas lalu ke Turki," kata Bilal ditemui wartawan seusai menjadi pembicara dalam kuliah umum di Balai Senat UGM, Selasa (20/12/2022).
Kedua, diungkapkan Bilal, kunjungan ini sekaligus untuk mengenalkan lagi pengetahuan dan karya dari sejarawan Turki Profesor Fuat Sezgin yang telah diciptakan.
Ia turut menceritakan soal sejarah pendirian Prof. Dr. Fuat Sezgin Research Foundation for the History of Science in Islam. Menurutnya hal ini penting dilakukan untuk terus meningkatkan kerja sama di bidang penelitian bagi kedua negara.
Baca Juga: Asyiknya Ganjar Pranowo Temani Istri Lari Amal di UGM Ultra 73k Charity Run 2022
"Jadi semua dibahas, termasuk program pertukaran mahasiswa, program pertukaran profesor yang bisa dikolaborasikan. Program musim panas, mungkin ada proyek erasmus+ dan mungkin ada jurnal umum, jurnal akademik, publikasi bergabung, dan lain sebagainya," ungkapnya.
"Kita akan lihat bagaimana kelanjutannya, tapi saya pikir kita akan segera mulai dari beberapa kursus online mungkin dari universitas ke satu sama lain," imbuhnya.
Bilal menuturkan ada banyak peluang beasiswa di Turki yang bisa dimanfaatkan oleh para pelajar dari Indonesia. Berbagai program beasiswa itu bisa langsung diakses melalui website yang sudah tersedia.
Pihaknya membuka selebar-lebarnya kesempatan para mahasiswa dari berbagai negara termasuk Indonesia untuk mendapatkan beasiswa di Turki. Program studi pascasarjana menjadi salah satu yang diutamakan dalam pemberian beasiswa itu.
"Jadi jika Anda memiliki peneliti yang baik di bidang khususnya dalam bidang ilmu sosial yang ingin melanjutkan studi pascasarjana di Turki, kami juga memberikan beasiswa kepada mereka," terangnya.
Dalam kunjungan kali ini, Bilal bersama dengan rombongan dari Kirikkale University dan Prof. Prof. Dr. Fuat Sezgin Research Foundation for the History of Science in Islam turut menjalin kerja sama dalam bidang pendidikan dan penelitian.
Baca Juga: Cara Pasang Twibbon Dies Natalis UGM ke-73 Resmi dari Humas, Klik Link di Sini
Kesepakatan kerja sama itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman bersama antara Rektor UGM Ova Emilia, Rektor Kirikkale University, Erssan Aslan, dan President of the Board of Directors Prof. Dr. Fuat Sezgin Research Foundation for the History of Science in Islam, Mecit Çetinkaya serta Bilal Erdogan sendiri.
Berita Terkait
-
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan