SuaraJogja.id - Promo makanan tentu menjadi salah satu hal yang dicari karena bisa makan hemat dengan harga yang lebih terjangkau. Tak heran, promo makanan terutama dari gerai ternama kerap diburu.
Cheon Korean Street Food kembali menggelar promo tebus murah senilai Rp2.000 untuk menu baru yang bernama Busan Odeng. Selain promo tersebut gerai ini juga mengadakan promo buy 1 get 2 untuk setiap pembelian tteokbokki free lemonade.
Promo tersebut berlangsung pada 13-15 15 Januari 2023. Setiap harinya akan ada 50 porsi untuk promo tebus murah yang dimulai setiap pukul 11.00 WIB.
Pada pelaksanaan hari pertama, terlihat konsumen antusias menyambut promo ini. Antrean sudah mengular sejak 30 meni sebelum waktu promo dimulai.
Seiring berjalannya waktu, permintaan produk Cheon Korean Street Food oleh konsumen terus meningkat. Hal ini membuat gerai ini terus berinovasi untuk memenuhi permintaan konsumen.
Salah satu yang dilakukan adalah dengan menambahkan produk makanan dan minuman yang lebih variatif. Secara bertahap sejak pertengahan September, Cheon sudah menambahkan produk baru berupa tteokbokki, kue beras bersaus khas Korea Selatan.
Ada 3 rasa yang bisa dipilih pelanggan yakni hongdae tteokbokki, rose tteokbokki, dan carbonara tteokbokki.
"Untuk varian rasa pedas, pelanggan bisa memilih hongdae tteokbokki. Kemudian carbonara yang terasa creamy, sedangkan rose tteokbokki adalah perpaduan dari rasa pedas dan creamy," ungkap Lidwina selaku marketing dari Cheon Korean Street Food.
Menu tteokbokki ini bisa ditambahkan mozzarella dan gimmari untuk rasa yang lebih maksimal.
Baca Juga: 5 Jajanan Korea yang Viral di Kalangan Anak Muda Indonesia
Pada akhir Desember 2022 ini, Cheon juga berinovasi dengan menghadirkan menu minuman seperti lychee tea, lemonade, dan lemon berry. Sementara, untuk varian sup, terdiri dari busan odeng dengan tambahan fishball, lobsterball, dan dumpling cheese.
"Kami harap penambahan menu ini dapat menjawab permintaan masyarakat yang mencari produk tersebut di Cheon Korean Street Food," kata Lidwina.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo
-
Jalur Selatan Alami Lonjakan, Polres Kulon Progo Lakukan Buka Tutup Jalur Utama
-
Okupansi Hotel Anjlok 20 Persen di Momen Lebaran, Permintaan Relaksasi PHRI Tak Digubris Pemerintah
-
Gembira Loka Zoo Hadirkan Zona Cakar, Pengalaman Baru untuk Pengunjung Berjalan Bersama Satwa Buas
-
Mudik ke Jogja? BPBD Ingatkan Potensi Bencana Alam: Pantai Selatan Paling Rawan