SuaraJogja.id - Polisi melakukan tes urin kepada pelaku tabrak lari yang menewaskan satu orang korban pejalan kaki di Jalan Urip Sumoharjo, Kota Yogyakarta pada Selasa (24/1/2023) kemarin. Saat ini kepolisian masih menunggu hasil dari pemeriksaan tersebut.
"Sudah kita laksanakan cek urin, apakah ini ada terkait positif tetap kita lakukan pengecekan sejauh ini belum keluar hasilnya," kata Kepala Seksi Humas Polresta Jogja AKP Timbul Sasana Raharja kepada awak media, Kamis (26/1/2022).
Pelaku yang berinisial JFF (21) sendiri saat ini sudah diamankan di rutan Polresta Yogyakarta. Berdasarkan pengakuan dari pelaku, yang bersangkutan merasa mengantuk saat kejadian.
"Hasil pemeriksaan awal itu pelaku mengantuk," ujarnya.
Baca Juga: Dilepas Warga, Sopir Audi A8 Pelaku Tabrak Lari Mahasiswi Unsur di Cianjur Ternyata Bawa Anak-Istri
Namun memang belum diketahui saat itu pelaku berangkat atau berkendara darimana. Selain mencoba menghilangkan barang bukti, JFF yang sudah berstatus tersangka itu juga sempat mengelak ketika ditangkap.
"Iya sempat mengelak tapi saat kita tampilkan bukti-bukti cctv, kemudian fog lampu yang tertinggal yang ternyata cocok dengan kendaraan yang milik pelaku," tuturnya.
Disampaikam Timbul, tersangka kini terancam hukuman pidana.
"Untuk pasal yang disangkakan ke tersangka yaitu Pasal 310 ancaman hukuman 6 tahun," tandasnya.
Sebelumnya, insiden kecelakaan lalu lintas melibatkan seorang pejalan kaki dan kendaraan roda empat terjadi di di Jalan Urip Sumoharjo, tepatnya depan area toko Shalimaar Textile, Gondokusuman sekira pukul 04.30 WIB pagi pada Selasa (24/1/2023). Satu korban dilaporkan meninggal dunia akibat dari kejadian tersebut.
Nahas nyawa korban tidak tertolong setelah mengalami cedera kepala berat serta patah tulang tangan dan kaki. Korban yang bersangkutan meninggal dunia di TKP dan sudah dibawa ke RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta untuk diproses lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Oral Seks Berujung Pasal Berlapis! Begini Nasib Pengendara Xpander yang Tabrak Lari Penyandang Disabilitas hingga Tewas
-
Gak Ada Otak! Nyetir Mobil sambil 'Anu' Dikemut Cewek, Mahasiswa di Sleman Tabrak Pria Difabel hingga Tewas
-
Studi Baru: Jalan Kaki 10 Menit Per Jam Bisa Turunkan Tekanan Darah!
-
Jalan Kaki Tingkatkan Harapan Hidup hingga 11 Tahun, Ini Hasil Penelitian Terbaru
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya