SuaraJogja.id - Media sosial sempat dihebohkan dengan penampakan awan panas Gunung Merapi yang berbentuk seperti salah satu tokoh pewayangan Petruk. Bentuk awan panas tersebut terekam kamera saat Merapi kembali erupsi pada Minggu (12/3/2023) kemarin.
Menanggapi foto yang sempat viral di media sosial tersebut, Pakar iklim dan bencana UGM, Emilya Nurjani, kemunculan awan yang berbentuk di Gunung Merapi itu dapat disebabkan oleh beberapa hal. Salah satunya akibat adanya masa udara yang tidak stabil di sekitar gunung.
Kondisi tersebut yang kemudian akhirnya menghasilkan bentuk yang berbeda. Ketika dibandingkan dengan awan-awan yang ada pada umumnya.
"Secara teori penampakan awan seperti tokoh wayang Petruk ini bisa muncul karena masa udara yang tidak stabil di sekitar Gunung Merapi. Sehingga menghasilkan bentuk awan yang berbeda dari awan-awan yang ada," kata Emilya, Kamis (16/3/2023).
Baca Juga: Pemkab Sleman Benahi Jalur Evakuasi Merapi, Jalur Turgo Bakal Dicor
Berdasarkan pengamatan Dosen di Departemen Geografi Lingkungan Fakultas Geografi itu, awan berbentuk Petruk itu termasuk dalam jenis awan cumulus yang mengandung hujan. Hal itu dilihat dari elevasi awan dan bentuk awan tersebut.
Sehingga tak menutup kemungkinan awan itu bisa menyebabkan hujan. Walaupun dalam cakupan hujan lokal saja.
"Jika pun turun hujan, maka bersifat lokal," ucapnya.
Emilya tak memungkiri kemunculan penampakan awan berbentuk Petruk itu sering kali dikaitkan dengan arti atau kepercayaan tertentu oleh beberapa orang. Namun ia memilih menyerahkan sepenuhnya kepada kepercayaan masyarakat masing-masing.
"Ya ini kembali pada kepercayaan masyarakat, jika lantas awan yang ada diartikan sebagai Petruk dan ada makna di baliknya," tandasnya.
Baca Juga: PMI Boyolali Bantu Air Bersih Warga di Daerah Terdampak Abu Vulkanik Erupsi Gunung Merapi
Diketahui, Gunung Merapi kembali mengalamai erupsi pada Sabtu (11/3/2023) siang kemarin. Sejumlah wilayah ikut terdampak abu vulkanik gunung api yang berada di perbatasan DIY dan Jawa Tengah tersebut.
Berita Terkait
-
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan