SuaraJogja.id - Gubernur DIY, Sri Sultan HB X beberapa waktu lalu menyampaikan wacana rumah murah bagi warga DIY. Memanfaatkan Sultan Ground atau Tanah Kasultanan, wacana tersebut digulirkan untuk mengatasi tingginya harga tanah di DIY yang menyulitkan warga membeli rumah.
Menanggapi hal itu,Paguyuban Kalijawi, perkumpulan warga Bantaran Sungai Winongo dan Gajah Wong serta para arsitek yang tergabung dalam Arsitek Komunitas (Arkom) Indonesia meminta Sultan merealisasikan wacana tersebut.
"Apa yang disampaikan Sri Sultan HB X tentang rumah murah bagi warga jogja banyak beredar di media itu bikin kami optimis dengan konsep yang kami lakukan selama ini. Kaya tumbu entuk tutup kalau orang jawa bilang karena paguyuban kami punya konsep perumahan untuk rakyat miskin," papar Divisi Advokasi dan Jaringan Kalijawi, Ainun Murwani di Yogyakarta, Jumat (14/04/2023) sore.
Menurut Ainun, Kalijawi dibantu Arkom Indonesia mengembangkan kampung gotong royong bagi warga di bantaran Sungai Winongo dan Gajah Wong sejak 2014 lalu. Sebanyak 120 Kepala Keluarga (KK) yang tidak punya rumah atau yang mengindung di KK lainnya di 14 kampung kecil diajak berkolaborasi mengembangkan kampung baru berkonsep gotong royong.
Baca Juga: Kejati DIY Tangkap Mafia Tanah Desa Caturtunggal Sleman, Kerugian Capai Rp2,4 Miliar
Sebanyak 22 kelompok warga dibantu Arkom melakukan penataan kawasan bantaran Sungai Kaliwinongo dan Gajah Wong, relokasi dan membangun permukiman kumuh menjadi kampung berbasis komunitas. Hingga kini mereka bisa hidup di kampung susun dengan konsep komunal. Hanya menabung Rp 2 ribu per hari, mereka yang kemudian mendirikan koperasi sudah memiliki tabungan bersama sebesar Rp 1 Miliar lebih.
"Jadi warga bantaran sungai menabung untuk perbaikan permukiman dan menjadi kampung susun dengan konsep gotong royong kampung. Setiap warga dilibatkan dalam setiap prosesnya untuk mengembangkan kampung dan membuat koperasi," paparnya.
Karenanya bila wacana rumah murah Sultan bisa direalisasikan, maka banyak warga DIY yang akan memiliki rumah yang nyaman. Namun dibutuhkan kerja kolaboratif antara warga, pemerintah daerah dan mereka sebagai komunitas yang memiliki pengalaman mengembangkan kampung gotong royong untuk mewujudkan wacana tersebut.
Melalui penerapan konsep kampung susun berbasis komunitas, pemberdayaan warga bisa dilakukan secara bergotong royong. Sehingga konsep Yogyakarta yang istimewa tak sekedar predikat.
"Tanah sultan ground dapat dijadikan permukiman untuk rakyat miskin memberikan harapan bagi warga jogja. Konsep kami selama ini juga kayak gitu. Kepemilikannya nanti komunal dan kolektif sehingga tidak menimbulkan masalah baru seperti [rumah] diperjualbelikan. Ada koperasi yang mengelola manajemen secara bersama-sama," jelasnya.
Sementara Direktur Arkom Indonesia, Yuli Kusworo mengungkapkan, konsep kampung gotong royong Sungai Kaliwinongo dan Gajah Wong bisa jadi salah satu percontohan. Konsep serupa bisa diterapkan di kampung-kampung lain di wilayah pinggiran perkotaan Yogyakarta seperti di Wojo dan Banguntapan.
Berita Terkait
-
Pakar Ungkap Makna di Balik Gestur Tangan dan Bibir Sri Sultan HB X saat Bertemu Jokowi
-
Menguak Beda Makna Batik Jokowi dan Sri Sultan HB X, Diduga Corak Naga Tuai Perbincangan
-
Jokowi Bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, Makna Batik Jadi Sorotan: Motif Ular...
-
Makna Batik Jokowi yang Dipakai Saat Bertemu Sri Sultan HB X, Diduga Bercorak Antaboga
-
Tanpa Keluarga, Jokowi Temui Sri Sultan HB X di Keraton Yogya, Ada Apa?
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Jogja Hadapi Lonjakan Sampah Pasca Lebaran, Ini Strategi Pemkot Atasi Tumpukan
-
Revitalisasi Stasiun Lempuyangan Diprotes, KAI Ungkap Alasan di Balik Penggusuran Warga
-
Soal Rencana Sekolah Rakyat, Wali Kota Yogyakarta Pertimbangkan Kolaborasi Bersama Tamansiswa
-
Solusi Anti Pesing Malioboro, Wali Kota Jogja Cari Cara Antisipasi Terbaik
-
Praktisi UGM Rilis 2 E-Book Kehumasan: Solusi Jitu Hadapi Krisis Komunikasi di Era Digital