SuaraJogja.id - Pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU DIY semakin ramai. Kini giliran Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang mendaftarkan 55 kadernya sebagai bacaleg dalam Pemilu 2024 ke KPU DIY, Sabtu (13/5/2023) sore.
"Semua dpp pkb di diy mengisi seratus persen dapil (daerah pemilihan-red) dengan mendaftar bacaleg untuk pemilu mendatang," ujar Ketua DPW PKB DIY, Agus Sulistiyono disela pendaftaran, Sabtu.
Tak hanya kuota yang terpenuhi, kursi untuk bacaleg perempuan pun melebihi aturan yang ditetapkan. Tak hanya keterwakilan 35 persen perempuan sesuai UU Pemilu Nomor 22 Tahun 2007, PKB DIY berhasil mengumpulkan 40 persen keterwakilan perempuan untuk bertarung dalam Pileg nanti.
Bahkan keterwakilan kaum milenial di tubuh PKB juga tinggi. Dari 55 bacaleg yang mendaftar, 30 persen lebih diantaranya merupakan anak-anak muda kader Nahdliyin.
"Artinya kami memenuhi syarat untuk bisa mendaftarkan ke kpu dalam rangka ikut pemilu di tahun 2024," tandasnya.
Agus optimis dengan keterlibatan penuh kadernya, maka target 9 kursi di DPRD DIY bisa mereka raih dalam pileg nanti. Angka ini jauh lebih tinggi dari pileg 2019 saat PKB mampu meraih 6 kursi di tingkat propinsi.
Dari bacaleg yang maju, sejumlah nama baru muncul untuk ikut bertarung. Diantaranya dari dapil Kota Yogyakarta dan Gunung Kidul.
"[Bacaleg] lainnya dari incumbent [petahana-red]. Kami yakin dengan strategi yang sudah disusun partai, maka sembilan kursi yang ditargetkan bisa tercapai," ungkapnya.
Selain mengusung kader-kadernya, lanjut Agus, PKB DIY memastikan tetap mendukung Ketua Umum, Muhaimin Iskandar untuk maju menjadi calon presiden (capres) pada Pilpres 2024 meski sejumlah partai politik (parpol) sudah mengusung capres lain. Keputusan ini mutlak saat ini sebelum pendaftaran capres pada Oktober 2023 mendatang.
Baca Juga: Tak Maju Pileg 2024, Cak Imin: Fokus Capres atau Cawapres
"Nanti pada bulan oktober [2023], pendaftaran calon presiden dan wakil presiden, nanti kita akan lihat [perkembagan] kondisi. Namun yang hari ini kami menginginkan kepada seluruh jajaran pengurus dan caleg untuk menyuarakan calon presiden kita adalah ketua umum kami," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
PSIM Yogyakarta Fokus Benahi Konsistensi Jelang Putaran Kedua Super League 2025/2026
-
Kekayaan Bersih Nicolas Maduro Terungkap: Dari Sopir Bus hingga Presiden Kontroversial Venezuela
-
Mengenal Abdi Dalem Palawija: Peran dan Perubahannya di Keraton Yogyakarta
-
Ketika Sawit Sekadar Soal Untung, Pakar Sebut Potensi Besar Pakan Ternak jadi Terabaikan
-
Layanan KB Kini Rutin di Kota Yogya, Dibuka Setiap Selasa dan Jumat