SuaraJogja.id - Kerusuhan yang terjadi antarkelompok di Jalan Tamansiswa, Kelurahan Wirogunan, Kemantren Mergangsan, Kota Yogyakarta, Minggu (4/6/2023) malam membuat panik warga. Mereka yang tengah beraktivitas pun akhirnya lari ketakutan akibat adanya tawuran tersebut.
Apalagi tiba-tiba massa merangsek ke selatan dari arah Jalan Kenari. Kedua kelompok pun tiba-tiba saling serang sehingga sebagian kendaraan bermotor yang dibawa pun ditinggalkan di tengah jalan raya di sekitaran Pendopo Tamansiswa sekitar pukul 20.00 WIB.
Mengetahui kejadian itu, sejumlah pemilik toko pun ketakutan dan langsung menutup toko mereka meski belum masuk jam tutup. Warga di sekitar pun panik dan berlarian menghindari tawuran.
"Tadi mau cari sate melalui jalan [tamansiswa] sini, tiba-tiba sama polisi dan orang-orang disuruh minggir, ternyata ada utara sudah kerumunan. Saya minggir tiba-tiba ada batu, kayu dilempari semua," papar salah seorang warga yang tinggal di Jalan Tamansiswa, Muhammad Zulfikar.
Batal membeli sate untuk makan malam, mahasiswa salah satu perguruan tinggi ini pun akhirnya membantu pemilik toko menutup toko mereka. Dia khawatir tawuran tersebut bisa berdampak panjang bagi pemilik toko karena massa membawa batu, botol dan bilah bambu dalam bentrok tersebut.
"Saya bantu tutup toko terus lari pulang," ujarnya.
Sementara warga Yogyakarta lainnya, Muslim yang tengah melintas di Jalan Tamansiswa juga sempat panik saat tiba-tiba terjadi tawuran antar dua kelompok tersebut.
Sempat berada ditengah kerusuhan, warga dari Nitiprayan ini mengaku nyaris terkena lemparan batu yang dilempar massa.
"Tadi pas tiba-tiba massa meringsek dan tawuran, kebetulan ada didekat situ, hampir saja kena lemparan batu," ungkapnya.
Baca Juga: Yogyakarta: Kota Pelajar Yang Dulu Tenang, Kini Mencekam Gegara Tawuran
Muslim dan warga sekitar pun bersyukur, kejadian yang mencekam tersebut akhirnya tertangani setelah salah satu kelompok massa dibawa keluar dari tempat kejadian menggunakan truk dari Brimob Polda DIY sekitar pukul 21.00 WIB. Sejumlah petugas masih berjaga-jaga di sekitaran Jalan Tamansiswa.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta