SuaraJogja.id - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta membuka layanan pembuatan paspor melalui gelaran Paspor Merdeka mulai 5-6 Agustus 2023. Hal ini dalam rangka pelaksanaan rangkaian peringatan Hari Kementerian Hukum dan HAM 'Hari Dharma Karya Dhika' ke-78 dan HUT ke-78 Kemerdekaan RI.
Layanan Paspor Merdeka ini sengaja digelar pada akhir pekan di Mal Lippo Plaza Yogyakarta. Tujuannya untuk memudahkan masyarakat yang tak sempat mengurus paspor saat hari kerja.
"Tujuannya kita memberikan layanan kepada masyarakat yang mungkin di senin sampai Jumat tidak sempat. Ini kemudahan yang kita berikan," kata Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto, ditemui di lokasi, Sabtu (5/8/2023).
Pihaknya menyediakan kuota sebanyak 70 orang per hari untuk layanan Paspor Merdeka ini. Tak menutup kemungkinan kuota itu akan ditambah seiring dengan antusiasme masyarakat yang datang.
"Setiap tahun ada cuma momen nama beda-beda. Semua dalam rangka memudahkan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.
Disampaikan Agung, pelayanan paspor pada akhir pekan sendiri sebenarnya sudah dilaksanakan di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta dengan tajuk Paspor Simpatik. Pelayanan pada hari kerja pun bisa dilakukan di sejumlah lokasi.
Mulai di Kantor Imigrasi Yogyakarta, Mal Lippo Plaza Yogyakarta, UGM, serta di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang ada di Kulon Progo, Bantul, dan Kota Yogyakarta.
Kepala Kantor Imigrasi Yogyakarta Najarudin Safaat menambahkan kegaiatan Paspor Merdeka ini diselenggarakan serentak seluruh Indonesia. Persyaratan yang dibutuhkan pun tetap sama seperti saat mengurus paspor pada hari biasa.
"Mudah-mudahan dengan kegiatan ini masyarakat yang biasanya hari kerja tidak bisa mengikuti layanan keimigrasian bisa dapat mengambil kesempatan ini," cetus Najarudin.
Baca Juga: Ada Pegawai Terlibat Sindikan Jual Beli Ginjal, Begini Respons Imigrasi Bali
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek