SuaraJogja.id - Kecelakaan tunggal kembali terjadi di kawasan Sleman tepatnya di Ring Road Barat pada Rabu (13/9/2023). Kejadian ini melibatkan sebuah truk tronton.
Informasi ini dibenarkan oleh Kanit Gakkum Polresta Sleman Iptu Catur Bowo Laksono. Disampaikan Catur, peristiwa ini terjadi tepatnya di depan Kampus Ahmad Yani, Padukuhan Kaliabu, Kalurahan Banyuraden, Kapanewon Gamping, Kabupaten Sleman.
Catur menuturkan kecelakaan tersebut melibatkan kendaraan truk tronton dengan nomor polisi H 1976 CY. Berdasarkan pemeriksaan oleh kepolisian diketahui pengemudi bernisial IMS (31) warga Kediri, Jawa Timur.
Diceritakan Catur, kejadian tersebut berawal ketika truk tronton tersebut melaju dari arah utara ke selatan. Sesampainya di lokasi, pengemudi truk tiba-tiba membanting stir ke kanan.
"Sebelum terjadinya kecelakaan diduga truk membanting stir ke kanan menghindari kendaraan di depannya yang memutar arah dan membentur devider pembatas jalan sehingga keluar jalur jalan," kata Catur dikonfirmasi, Rabu (13/9/2023).
Akibat kejadian tersebut mengakibatkan truk tronton seketika hilang kendali. Lantas kemudian terguling dan terjadilah laka lantas tunggal itu.
Nahas kecelakaan tunggal ini mengakibatkan pengemudi truk luka-luka hingga meninggal dunia. Korban mengalami cedera berat di bagian kepala.
"Pengemudi truk itu mengalami luka cidera kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian," ucapnya.
Selain itu, truk juga mengalami kerusakan pada kabin sebelah depan kiri yang ringsek serta bak kanan penyok. Kerugian materi ditaksir mencapai Rp 5 juta.
Baca Juga: Selidiki Aksi Perusakan dan Penganiayaan SPBU di Sleman, Polisi Kumpulkan Rekaman CCTV
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Masih Ada Harapan! Begini Skenario Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Meski Kalah dari Arab Saudi
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
Terkini
-
Radiasi Cesium-137 di Cikande Bisa Bertahan 30 Tahun, Pakar Ingatkan Bahayanya
-
Skema Baru Prabowo: Dana Rp200 T Siap Cair, Kampus Jogja Jadi 'Problem Solver' Industri
-
Bukan Asal Manggung! Ini 7 Spot Resmi Pengamen di Malioboro, Ada Lokasi Tak Terduga
-
Nataru 2025: Pemerintah Gercep Benahi Infrastruktur, AHY Janjikan Libur Aman dan Nyaman!
-
Pasca Tragedi Ponpes Al-Khoziny, AHY Minta Pemda Perketat Pengawasan Bangunan Pesantren