SuaraJogja.id - Seorang pengemudi mobil sedan asal Magelang, HAP (22) meninggal di lokasi kejadian usai kendaraan yang dibawanya menabrak pohon dan bengkel ban bekas di Jalan Magelang, Sleman, Selasa (26/9/2023) malam. Mobil yang dikendarai HAP juga ringsek bagian depan sebelah kanan.
Kanit Gakkum Polresta Sleman, Iptu Catur Bowo Laksono menuturkan kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Magelang tepatnya depan Pabrik Garmen tepatnya di Dusun Kemloko Kalurahan Margorejo Kapanewon Tempel Kabupaten Sleman. kecelakaan tersebut terjadi pada Selasa (26/9/2023) malam, sekira pukul 21.15 WIB.
"Seorang pengendara mobil meninggal terjepit kabin usai menabrak pohon,"ujar dia Rabu (27/9/2023).
Catur menuturkan Kecelakaan tunggal tersebut melibatkan mobil sedan Honda City Nomor Polisi AB 1836 MG. Korban mengendarai kendaraannya seorang diri dalam posisi jalan yang lengang.
Peristiwa tersebut bermula ketika HAP (22) warga Dusun Ngasem Rt/Rw. 003/017 Kalurahan Gulon Kecamatan Salam Kabupaten Magelang, Jawa Tengah mengendarai mobil Honda City AB 1836 MG. Korban melaju dari arah utara/ Magelang ke arah selatan/ Jogja.
"Saat itu korban melaju dengan kecepatan tinggi,"tambahnya.
Dan sesampainya di lokasi kejadian mobil dengan nomor polisi AB 1836 MG, tanpa diketahui sebabnya tiba-tiba oleng ke kiri. Akibatnya pengemudi tidak dapat menguasai laju kendaraannya dan membentur pohon perindang.
Mobil tersebut terus melaju dan baru berhenti ketika membentur bengkel ban bekas. Usai kejadian mobil Honda City AB 1836 MG mengalami kerusakan Body depan ringsek parah. Kerugian materi diperkirakan Rp 30.000.000.
Tiang teras Bengkel Ban bekas roboh,"kata dia.
Baca Juga: Baliho Roboh di Jalan Magelang, Arus Lalu Lintas di Kawasan Jombor Macet Parah
Akibat peristiwa tersebut korban mengalami luka cedera kepala berat, pendarahan hidung dan telinga, luka sobek dan patah paha kanan. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Jasad korban dibawa ke RSUD Sleman sebelum diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 8 Halaman 151: Strategi Jitu Nilai Sempurna di Kurikulum Merdeka!
-
Mahasiswa UNY Akui Sengaja Bakar Tenda Polisi Pakai Pilox dan Korek yang Diberi Orang Tak Dikenal
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang