SuaraJogja.id - Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid dikabarkan kian dekat untuk bergabung dengan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo. Hal itu usai Yenny yang mengaku dekat dengan Arsyad Rasyid, selaku Ketua TPN bakal capres Ganjar Pranowo.
Dimintai komentar terkait hal itu, Yenny menanggapi santai informasi tersebut. Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur itu justru berkelakar di depan awak media terkait kemungkinan dirinya masuk ke tim pemenangan salah satu capres.
"Informasi sopo [informasi siapa ikut TPN Ganjar], [informasi] berkembang, berkuncup, berbuah. Ya informasinya, saya masuk di mana saja, gapapa asal bukan di tempat Cak Imin," kata Yenny dikutip Jumat (13/10/2023).
Lebih lanjut Yenny tak ambil pusing mengenai isu soal bergabungnya ia dengan salah satu dari dua tim pemenangan bacapres baik Prabowo Subianto maupun Ganjar Pranowo. Ia justru mengapresiasi adanya permintaan-permintaan tersebut.
Baca Juga: Yenny Wahid Harapkan Putusan Soal Batas Usia Minimal Capres-Cawapres Sesuai Kaidah Demokrasi
Namun hingga saat ini, putri kedua Gus Dur itu belum menentukan kemana arah politik yang akan dipilih. Yenny mengaku masih memerlukan waktu untuk mengambil keputusan akan berlabuh kepada siapa.
"Artinya bahwa saya mengapresiasi ada permintaan-permintaan dari kedua calon itu untuk melibatkan kami dalam pemenangan nanti, tim pemenangan mereka. Tapi saya tentu butuh waktu untuk melakukan proses pengambilan keputusan itu," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, Arsyad Rasyid dikabarkan melakukan lobi politik kepada Yenny Wahid ketika mereka bertemu pada kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di pondok pesantren Krapyak, Bantul, DIY, Minggu 8 Oktober 2023.
Dalam acara itu, Arsyad Rasyid duduk berdekatan dengan Yenny Wahid. Keduanya nampak akrab dan terlihat sesekali berdiskusi serius. Yenny mengakui menghargai permintaan Arsyad masuk dalam TPN Ganjar dan akan mempertimbangkan secara seksama.
Sementara itu, Arsyad Rasjid berharap Direktur Eksekutif Wahid Fondation itu masuk dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Biodata dan Profil Yenny Wahid: Anak Gus Dur yang Didoakan Jadi Cawapres
"Tentunya saya sangat berharap Mbak Yenny Wahid bisa mendampingi saya dalam tim untuk memenangkan mas Ganjar Pranowo," kata Arsyad.
Berita Terkait
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Ramadan Berkah: Zakat Tembus Rp41 Triliun, Cak Imin Optimis Atasi Kesenjangan Ekonomi
-
Natalius Pigai Minta SKCK Dihapus, Cak Imin: Nanti Kita Diskusikan
-
Goyang Telolet saat Lepas Mudik Gratis, Cak Imin: Balik ke Jakarta Jangan Bawa yang Tak Punya Skill
-
Cak Imin Yakin Timnas Indonesia Menang Lawan Bahrain: Minimal 2-0
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
Terkini
-
Jadi Binaan BRI, UMKM Unici Songket Silungkang Mampu Tingkatkan Skala Bisnis
-
Arus Balik Lebaran 2025: BRI Hadirkan Posko BUMN di Tol dan Bandara untuk Kenyamanan Pemudik
-
Prabowo Didesak Rangkul Pengusaha, Tarif Trump 32 Persen Bisa Picu PHK Massal di Indonesia?
-
Viral, Mobil Digembosi di Jogja Dishub Bertindak Tegas, Ini Alasannya
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!