SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta menorehkan empat kemanangan berturut-turut meski hanya dengan skor tipis 1-0 dari Persikab Kabupaten Bandung pada lanjutan Liga 2 2023/2024, Minggu (22/10/2023) kemarin.
Menghadapi Persikab, PSIM Yogyakarta memang sangat kesulitan. Pada babak pertama saja tak ada gol tercipta meski sudah memborbardir pertahanan tim tamu.
Kemenangan 1-0 atas Persikab menjadi rasa syukur penyerang PSIM, I Nyoman Sukarja. Namun proses menang perdana di laga kandang ini membutuhkan perjuangan yang besar.
"Menurut saya pertandingan itu sangat sulit. Persikab bermain bagus, tapi berkat kerja keras, kerta tim dan semua mensupport kita bisa menang," kata Sukarja dikutip dari laman resmi PSIM Yogyakarta, Selasa (24/10/2023).
Ia juga berterima kasih dengan suporter yang memberi dukungan pada pertandingan di laga kandang tersebut. Kemenangan tersebut juga menjadi buah manis dari dukungan PSIM fans.
"Itu berkat dukungan suporter juga, jadi terima kasih untuk suporter dan keluarga besar yang ada di PSIM hari ini kita bisa tiga poin," katanya.
Tiga poin penuh selama empat pertandingan berturut-turut tentu menjadi motivasi tim untuk mempertahankannya di laga ke depan. Pelatih PSIM, Kas Hartadi akan menyiapkan evaluasi dari kemenangan di laga kandang pekan lalu.
"Evaluasi kita siapkan. Kita ada 2 pekan untuk evaluasi tim, mulai dari kiper, pemaint tengah, belakang dan depan nanti kami perbaiki," terang Kas Hartadi.
Sukses membawa pulang tiga poin, skuat Laskar Mataram masih bertahan di peringkat kedua klasemen Grup B Liga 2 2023/2024. Posisinya mendekati Bekasi City FC.
Baca Juga: Berkaca di Laga Perdana, PSIM Yogyakarta Wajib Waspada, Laga Kandangnya Bisa jadi Petaka
Hingga pertandingan keenamnya, PSIM mengoleksi 13 poin dan jumlah itu diproyeksikan akan terus bertambah untuk bisa menambah poin untuk menyiapkan di putaran kedua turnamen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
Rahasia Dapat Saldo Gratis Rp200 Ribu dari DANA Kaget: Ini Link Aktif untuk Diklaim
-
Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
-
BRI Dorong UMKM dan Energi Hijau dengan Prinsip ESG, Portofolio Rp796 T Hingga Akhir Kuartal I 2025
-
70 Persen SD di Sleman Memprihatinkan, Warisan Orde Baru Jadi Biang Kerok?
-
SDN Kledokan Ambruk: Sleman Gelontorkan Rp350 Juta, Rangka Atap Diganti Baja Ringan