SuaraJogja.id - Rektor UGM kembali dinobatkan sebagai pemimpin terpopuler di media sosial. Penobatan tersebut disampaikan dalam acara Jambore PR Indonesia (JAMPIRO) ke-9 tahun 2023. Hasil ini didapat setelah PR Indonesia bekerja sama dengan Ivosights melakukan monitoring pemberitaan terhadap puluhan kementerian/lembaga/pemerintah daerah/BUMN/BUMD/perguruan tinggi dari tiga platform media sosial.
“Monitoring dilakukan pada platform twitter, facebook dan instagram sejak 1 Januari-31 Agustus 2023. Selain menggunakan metode kuantitatif secara real time, penilaian dilakukan secara kualitatif,”papar Founder dan CEO PR Indonesia, Asmono Wikan, Jumat (27/10) di Rich Hotel Yogyakarta.
Penghargaan kepada Rektor UGM tersebut diwakili oleh Koordinator Bidang Humas UGM, Dina W Kariodimedjo, S.H., LL.M., Ph.D.
Selain Rektor, Koordinator Bidang Pemberitaan UGM, Satria Ardhi Nugraha, S.S., M.A., juga terpilih sebagai Insan PR dengan meraih Gold Winner. Satria yang selama ini mengampu sebagai Koordinator Bidang Pemberitaan UGM menggordinir tim Humas UGM terkait dengan pemberitaan, media relations, pengelolaan media internal dan media sosial.
Baca Juga: Otorita dan UGM Godok Bentuk Pemerintahan dan Pembagian Wilayah di IKN
Sekretaris Universitas, Dr. Andi Sandi Antonius, mengatakan hasil yang diperoleh ini merupakan kerja keras seluruh sivitas UGM. Ia berharap prestasi atau capaian yang diperoleh ini bisa menjadi penyemangat bagi UGM untuk selalu berkarya yang terbaik.
“Jangan lekas berpuas diri tetapi harus terus dipupuk semangatnya untuk berkarya lebih baik,”urai Andi, Sabtu (28/10).
Andi menilai kerja-kerja kehumasan termasuk di dalamnya pemberitaan maupun media relations cukup penting. UGM tidak bisa maju dan unggul tanpa dukungan wartawan karena berbagai capaian yang diperoleh dapat tersampaikan kepada masyarakat ditulis oleh wartawan.
“Hubungan UGM dengan wartawan khususnya Forum Wartawan Gadjah Mada (Fortakgama) sudah lama dijalin dan akan terus diperkuat,”tegasnya.
Jampiro ke-9 ini juga dirangkai dengan workshop bertema Leadership Communication: Amplifying Impact throught Effective Communication dan dibagi dalam dua kelas workshop yaitu Strategic PR Workshop Crafting Brand Narratives for Impactful Influence dan Interpersonal Skill and Public Speaking Workshop Speak, Connect, and Lead: Navigating Public Speaking, Interpersonal Skills and Creative Leadership dengan menghadirkan para pakar komunikasi dan praktisi kehumasan tingkat nasional.
Baca Juga: Tak Permasalahkan Politik Dinasti, Pakar UGM Soroti Prosesnya yang Kurang Sehat di Indonesia
Berita Terkait
-
Anies Baswedan Pamer Cerita saat Kuliah di UGM Bareng Pramono Anung, Warganet: Jokowi Mana Punya
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Senang Gibran Buka Layanan 'Lapor Mas Wapres,' Uceng UGM: Lapor soal Nepotisme Boleh?
-
Wakil Rektor UGM Sebut "Lapor Mas Wapres" Cuma Pencitraan Gibran: Bisa jadi Jebakan Itu
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya