Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Selasa, 14 November 2023 | 12:37 WIB
Pemain PSIM Yogyakarta berduel mempertahankan bola dari kepungan penggawa PSKC Cimahi di Stadion GBLA, Bandung, Senin (13/11/2023). (Instagram/@psimjogja.official)

SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta berhasil mengembalikan tren baiknya usai mengalahkan PSKC Cimahi di lanjutan Liga 2 2023/2024 dengan skor tipis 1-0, Senin (13/11/2023). Satu-satunya gol dalam laga itu diciptakan pemain asing PSIM Yogyakarta, Augusto Neto.

Kendati membawa timnya menang 1-0, pelatih PSIM Yogyakarta, Kas Hartadi mengaku masih perlu para pemain asing beradaptasi bersama tim.

"Pemain baru, termasuk pemain asing juga. Memang dia belum bisa adaptasi karena baru dua hari berlatih dengan tim," kata Kas Hartadi dikutip dari lama resmi klub, Selasa (14/11/2023).

Kas Hartadi merasa bahwa memang timnya bisa menang di laga tersebut. Meski begitu, kekurangan tim masih banyak ditemui dan harus dibenahi sebelum menjamu Perserang Serang pada laga selanjutnya.

Baca Juga: Debut Penyerang Asing, Gol Augusto Neto Selamatkan PSIM Yogyakarta dari Kekalahan

Bukan tanpa alasan, PSIM Yogyakarta cukup kesulitan kala dijamu PSKC Cimahi di Stadion GBLA, Bandung. Babak pertama lebih sering kecolongan hingga pertahanan Pancar Nur Widiastono menurun.

Tapi PSIM juga tak jarang memberikan ancaman, bahkan Augusto Neto nyaris membuat gol di babak pertama. Hanya saja, tendangan kerasnya masih bisa ditepis kiper Laskar Sangkuriang.

Begitupun di awal babak kedua, skuat Laskar Mataram, belum mampu melakukan tekanan ke pertahanan lawan. Dengan demikian, serangan di lini depan harus segera dipertajam.

Selain itu, ketatnya persaingan di Liga 2 pada putaran kedua ini nyaris membuat Kas Hartadi ketar-ketir. Bagaimana tidak, semua tim berusaha mencari poin untuk mempertahankan posisinya di Liga 2 musim depan.

Menyapu bersih di sisa pertandingan babak penyisihan grup menjadi target Hariono dkk. Kehadiran pemain baru, mulai dari kiper hingga pemain muda diproyeksikan sebagai bantuan untuk lolos ke Liga 1 musim depan.

Baca Juga: Menakar Dua Pemain Asing PSIM Yogyakarta di Laga Debutnya Hadapi PSKC Cimahi

Hingga kini PSIM Yogyakarta masih mengoleksi 16 poin dari delapan pertandingan yang dilakoni. Posisinya masih bertahan di peringkat kedua klasemen sementara Grup B.

Load More