SuaraJogja.id - Ditengah hingar bingar Sumbu Filosofi yang ditetapkan sebagai Warisan Budaya Dunia Tak Benda, kesenian tari klasik gaya Yogyakarta terancam punah. Padahal tarian yang berasal dari keraton itu menjadi salah satu penanda keistimewaan Yogyakarta.
Namun saat ini tidak lebih dari lima sanggar yang benar-benar dikelola menjadi yayasan mempelajari tari klasik gaya Yogyakarta. Walaupun saat ini banyak sanggar tari bertebaran, tak banyak dari sanggar itu yang memberikan pola pendidikan tari klasik tiap semester.
"Hanya ada dua yayasan yang memberikan pola pendidikan tari klasik, yang lain hanya sekedar latihan-latihan terus tapi tidak melahirkan alumni, tidak ada pola ujian tari klasik gaya jogja tiap semester," papar Ketua Yayasan Siswo Among Bekso, RM Pramutomo dalam rangkaian Gelar Karya Maestro di Taman Budaya Yogyakarta, Selasa (14/11/2023).
Karenanya upaya rekonstruksi dan pendokumentasian Seni Tari Klasik Gaya Yogyakarta perlu dilakukan. Program penting untuk menyelamatkan kesenian tari klasik gaya Yogyakarta dari kepunahan.
Baca Juga: Tribute to Timbul Raharjo, ISI Pamerkan Seni Kriya Kuda Kontroversial
"Sanggar perlu benar-benar mempelajari tari klasik gaya yogyakarta karena masih kurang," ujarnya.
Sementara Kepala Taman Budaya Yogyakarta, Purwiati mengungkapkan upaya rekonstruksi berbagai seni tari, termasuk tari klasik Gaya Yogyakarta coba terus dilakukan. Bahkan melakukan dokumentasi dan digitalisasi agar bisa dilihat generasi turun temurun.
TBY juga membuka ruang bagi masyarakat untuk berlatih tari-tarian. Sehingga ruang kreatif kesenian bisa semakin terbuka.
"Kita juga coba mementaskan tari-tari langka untuk kemudian didokumentasikan dan didigitalisasi," ujarnya.
Salah satu pentas yang digelar yakni gelar karya maestro seni tradisi RM Dinusatomo (KPH Pujaningrat). Menggandeng Yayasan Siswa Among Beksa, sajian pertunjukan Wayang Orang dengan judul “Wisnu Parwa”, beserta narasi mengenai perjalanan hidup dan konsistensi sosok seorang RM Dinusatomo dalam dunia Tari Klasik Gaya Yogyakarta ditampilkan, Rabu (15/11/2023).
Baca Juga: Karyawan Balai Kota Yogyakarta Ditangkap Polisi Karena Curi Laptop dan Handphone Warga Banguntapan
RM Dinusatomo merupakan bangsawan yang menghabiskan sebagian besar masa mudanya untuk pentas dan mengajar tari. Pada tahun 1973 dia ikut serta dalam misi budaya Keraton Yogyakarta sebanyak 90 kali dalam setahun di berbagai negara di benua Eropa, seperti Belanda, Inggris, Belgia, Jerman Barat, dan negara-negara lain.
Berita Terkait
-
Serigala Ganas di Serial Game of Thrones "Muncul" Kembali Usai Ribuan Tahun Punah
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
-
Bencana Hidrometeorologi Mengintai Yogyakarta, Status Siaga Diperpanjang!
-
5 Rekomendasi Mie Ayam Jogja Murah Seharga Kantong Mahasiswa
-
Menjelajahi Desa Wisata Nglanggeran: Desa Wisata Terbaik Dunia
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Peringatan Dini BMKG Terbukti, Sleman Porak Poranda Diterjang Angin Kencang
-
Sultan HB X Angkat Bicara, Polemik Penggusuran Warga Lempuyangan Dibawa ke Keraton
-
Konten Kreator TikTok Tantang Leluhur Demi Viral? Keraton Yogyakarta Meradang
-
'Saya Hidupkan Semua!' Wali Kota Jogja Kerahkan 10 Mesin untuk Tangani 300 Ton Sampah Per Hari
-
Curhat Petani Gulurejo, Ladang Terendam, Harapan Pupus Akibat Sungai Mendangkal