SuaraJogja.id - Ibis Styles Yogyakarta melakukan kegiatan solidaritas pada Selasa (12/12/2023). Dalam rangka Solidarity Week 2023, hotel ini membagikan sembako bersama paguyuban becak.
"Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan agar segala sektor ekonomi di sekitaran hotel tetap berjalan beriringan dan mendapat support yang baik, terutama dari paguyuban becak," ungkap Intania Arisanti, Marketing Communication Ibis Styles Yogyakarta.
Solidarity Week merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh semua hotel ACCOR di seluruh dunia bersama karyawan atau heartist guna menyebarkan pesan kemanusiaan dan solidaritas melalui kegiatan positif yang berdampak bagi masyarakat. Solidarity Week tahun ini diadakan pada 11-17 Desember 2023.
General Manager ibis Styles Yogyakarta, Benny Wijaya berharap, kegiatan rutin ini akan mempererat hubungan baik antara elemen masyarakat dengan industri perhotelan dan sektor pariwisata lain ke depannya.
"Harapannya, bahan sembako yang diberikan untuk paguyuban becak dapat memberikan kebahagiaan bagi keluarga dalam menyambut tahun baru," ujarnya.
Para anggota paguyuban becak pun sangat berterima kasih atas sembako yang diberikan. Ke depannya, kegiatan berbagi ini diharapkan dapat terus meningkatkan solidaritas dan berdampak positif bagi kedua pihak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Detik-Detik Terakhir Paku Buwono XIII: Prosesi Serah Terima Jenazah Berlangsung Hening di Imogiri
-
Warga Mulai Padati Imogiri, Ingin Saksikan Prosesi Pemakaman PB XIII dari Dekat
-
Buntut Keracunan Siswa, Pemkab Bantul Panggil Seluruh SPPG Cegah Insiden Serupa
-
Cuaca Ekstrem Ancam DIY: Dua Kabupaten Tetapkan Status Siaga
-
Di Samping Sang Ayah: Posisi Makam Raja PB XIII Terungkap, Simbol Keabadian Dinasti Mataram?