SuaraJogja.id - Polisi memastikan mahasiswi Universitas Islam Indonesia (UII), Nabila Ghandini Putri Sabarina (20) yang sempat dilaporkan hilang telah ditemukan. Perempuan asal Kabupaten Lebak, Banten itu ditemukan pada Rabu (13/12/2023) kemarin.
Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto menuturkan Nabila berhasil ditemukan tidak jauh dari lingkungan kampus UII dan kos yang bersangkutan. Saat ini Nabila telah dikembalikan ke orang tua untuk menjalani istirahat lebih lanjut.
"Iya sudah ketemu kemarin di deket UII, di kosnya. Kita mendapat informasi di situ ternyata benar," kata Nugroho, saat dihubungi Kamis (14/12/2023).
Disampaikan Nugroho, pihaknya juga sudah sempat meminta keterangan sedikit kepada Nabila. Dipastikan tidak ada unsur penculikan.
Baca Juga: Aliansi Masyarakat Jogja Istimewa Laporkan Ade Armando ke Polda DIY Terkait Ujaran Kebencian
"Sudah kita mintai keterangan dikit, intinya tidak ada ditemukan unsur penculikan atau pun kekerasan. Sementara ini kan masih biar istirahat dulu, sudah kita komunikasi dengan orang tua," ungkapnya.
Nabila sendiri diketahui sudah hilang kontak sejak Sabtu (9/12/2023) kemarin. Orang tua yang bersangkutan lantas melaporkan kejadian itu ke Polda DIY.
Polda DIY lantas membuat tim untuk melakukan upaya-upaya pencarian terhadap korban. Termasuk menggali informasi dari keluarga maupun teman yang bersangkutan.
Nabila diketahui merupakan mahasiswi prodi Psikologi UII angkatan 2021. Berdasarkan informasi yang dikumpulkan oleh kampus, Nabila sendiri merupakan mahasiswi tergolong aktif. Bahkan sebelum hilang kontak Nabila masih aktif di grup chat untuk menanyakan tentang tugas-tugas kuliah.
Baca Juga: Seorang Mahasiswa Kampus Swasta Jogja Ditemukan Gantung Diri di Tangga Kos Temannya
Berita Terkait
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Menggali Makna Mahasiswa 'Abadi': Antara Idealisme dan Keterlambatan Lulus
-
Kuliah atau Kerja? Menyiasati Hidup Mahasiswa yang Multitasking
-
Mengikuti Organisasi Kampus: Sekadar Hiburan atau Langkah Menuju Karier?
-
Fenomena Titip Absen dan Dampaknya: Antara Etika dan Solidaritas
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu