SuaraJogja.id - Polisi memastikan mahasiswi Universitas Islam Indonesia (UII), Nabila Ghandini Putri Sabarina (20) yang sempat dilaporkan hilang telah ditemukan. Perempuan asal Kabupaten Lebak, Banten itu ditemukan pada Rabu (13/12/2023) kemarin.
Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto menuturkan Nabila berhasil ditemukan tidak jauh dari lingkungan kampus UII dan kos yang bersangkutan. Saat ini Nabila telah dikembalikan ke orang tua untuk menjalani istirahat lebih lanjut.
"Iya sudah ketemu kemarin di deket UII, di kosnya. Kita mendapat informasi di situ ternyata benar," kata Nugroho, saat dihubungi Kamis (14/12/2023).
Disampaikan Nugroho, pihaknya juga sudah sempat meminta keterangan sedikit kepada Nabila. Dipastikan tidak ada unsur penculikan.
"Sudah kita mintai keterangan dikit, intinya tidak ada ditemukan unsur penculikan atau pun kekerasan. Sementara ini kan masih biar istirahat dulu, sudah kita komunikasi dengan orang tua," ungkapnya.
Nabila sendiri diketahui sudah hilang kontak sejak Sabtu (9/12/2023) kemarin. Orang tua yang bersangkutan lantas melaporkan kejadian itu ke Polda DIY.
Polda DIY lantas membuat tim untuk melakukan upaya-upaya pencarian terhadap korban. Termasuk menggali informasi dari keluarga maupun teman yang bersangkutan.
Nabila diketahui merupakan mahasiswi prodi Psikologi UII angkatan 2021. Berdasarkan informasi yang dikumpulkan oleh kampus, Nabila sendiri merupakan mahasiswi tergolong aktif. Bahkan sebelum hilang kontak Nabila masih aktif di grup chat untuk menanyakan tentang tugas-tugas kuliah.
Baca Juga: Aliansi Masyarakat Jogja Istimewa Laporkan Ade Armando ke Polda DIY Terkait Ujaran Kebencian
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Bantul Siaga! Puncak Musim Hujan 2026 Ancam Bencana Cuaca Ekstrem
-
Berkinerja Positif, BRI Raih 10 Prestasi Terbaik di Sepanjang Tahun 2025
-
Waspada! Ini 3 Titik Kemacetan Paling Parah di Yogyakarta Saat Malam Tahun Baru
-
Lestarikan Warisan Budaya Jawa, Royal Ambarrukmo Yogyakarta Hadirkan Jampi Pawukon bagi Para Tamu
-
Jogja Jadi Tourist Darling, Pujian Bertebaran di Medsos hingga Kunjungan Destinasi Merata