SuaraJogja.id - Pemuda berinisial IS (24) warga Hargorejo, Kokap, Kulon Progo diamankan polisi. Hal itu buntut aksi nekatnya membacok temannya sendiri usai terpengaruh minuman keras (miras).
Kasi Humas Polres Kulon Progo, AKP Triatmi Noviartuti menuturkan peristiwa itu terjadi pada Selasa (9/4/2024) sekira pukul 01.00 WIB. Lokasi penganiayaan sendiri berada di simpang Underpass Kulur, Polodadi, Kulur, Kapanewon Temon, Kulon Progo.
Kejadian bermula pada hari Senin (8/4/2024) sekira pukul 22.00 WIB. Saat itu pelaku bersama dengan korban dan dua teman lainnya mengonsumsi miras di rumah pelaku.
Pada sekira pukul 23.00 WIB, mereka kemudian menuju ke tempat karaoke yang berada di Wates. Di sana mereka masih menenggak miras sambil bernyanyi bersama.
"Setelah kurang lebih dua jam lamanya bernyanyi dan minum miras, lalu terjadi perselisihan. Saat akan pulang pelaku berpesan kepada korban untuk menunggu di underpass Kulur," kata Novi dikonfirmasi, Jumat (12/4/2024).
Setelah itu pelaku bersama korban dan temannya tadi kemudian menuju Underpass Kulur. Di sana korban mununggu kedatangan pelaku.
"Berselang kurang lebih lima menit, pelaku datang menghampiri korban, kemudian menghunus celurit yang disimpannya di belakang badan [dalam kaos] dan membacokkan kearah korban sebanyak satu kali," terangnya.
Dua rekannya yang berada di lokasi lantas mencegah pelaku untuk melanjutkan aksinya. Akibat bacokan tersebut korban terluka robek di bagian telinga kanan dan tengkuk.
Atas kejadian tersebut, korban lantas melaporkan peristiwa yang dialaminya ke Polsek Temon. Kemudian pada Kamis (11/4/2024) pelaku datang ke Polsek Temon guna dimintai keterangan.
Baca Juga: Terungkap! Ini Penyebab Cekcok Berujung Pembunuhan Perempuan di Kotabaru
"Dari keterangan, pelaku membenarkan dan mengakui perbuatannya. Selanjutnya dilakukan penangkapan guna proses penyidikan lebih lanjut," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Gustan Ganda di Sidang Tipikor: Dana Hibah Pariwisata Bukan Strategi Pemenangan Pilkada Sleman 2020
-
UU Keistimewaan DIY Tinggal Cerita Sejarah, GKR Hemas Desak Masuk Pembelajaran Sekolah
-
PSIM Yogyakarta Lepas Kasim Botan, Manajer Tim Spill Pemain Asing Baru
-
Isu Reshuffle Kabinet Kian Menguat, Akademisi Nilai Menteri Sarat Kritik Layak Jadi Evaluasi
-
Tampil Gaya dengan Budget Rp80 Jutaan: 3 Mobil Bekas 'Aura Masa Kini' yang Wajib Dilirik!