SuaraJogja.id - Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta mencatat sebanyak 77.824 wisatawan berkunjung ke destinasi wisata daerah ini selama libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah sejak hari pertama Lebaran hingga Sabtu (13/4).
"Kunjungan wisatawan ke Bantul dari tanggal 10 sampai 13 April sebanyak 77.824 orang dengan penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp741 juta," kata Kasi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul Markus Purnomo Aji saat dikonfirmasi di Bantul, Minggu.
Menurut dia, kunjungan wisatawan tersebut yang dihimpun dari semua objek wisata di Bantul, mulai dari kawasan Pantai Parangtritis di sisi timur hingga kawasan pantai wilayah barat hingga Pantai Baru, kemudian sejumlah objek wisata alam yang dikelola pemerintah daerah.
Wisatawan yang datang ke objek wisata Bantul telah terlihat sejak hari pertama hari raya Lebaran, namun semakin bertambah di hari berikutnya, hingga pada Sabtu (13/4) kunjungan tercatat lebih dari 20 ribu orang.
"Kunjungan wisatawan pada Sabtu (13/4) sejak pagi sampai pukul 18.00 WIB sebanyak 26.791 orang dengan penerimaan PAD sebesar Rp254 juta," katanya.
Sementara itu pelaksana tugas (plt) Kepala Dinas Pariwisata Bantul Kwintarto Heru Prabowo mengatakan, mengunggulkan sejumlah objek wisata di kawasan pantai selatan dalam menyambut kunjungan wisatawan selama libur panjang Lebaran.
"Wisata pantai yang masih favorit di Pantai Parangtritis, kemudian Pantai Depok, Pantai Baru, Pantai Gua Cemara dan Cemoro Sewu, paling tidak di lima titik itu masih kita unggulkan untuk wisata di pantai selatan," katanya.
Meski demikian, kata dia, objek wisata Pantai Parangtritis dan sekitarnya masih menjadi destinasi utama para wisatawan yang berkunjung ke Bantul, mengingat juga terdapat kawasan gumuk pasir yang mampu menjadi daya tarik wisatawan.
"Kemudian tidak menutup kemungkinan pantai lain misalnya Pantai Cangkring, Pantai Parangkusumo, akan tetapi lima objek wisata pantai tadi secara keindahan masih relatif bagus, dan layak untuk dinikmati wisatawan," katanya.
Berita Terkait
-
Tiket Kereta Api Lagi Diskon 25 Persen Selama Libur Lebaran, Ini Syarat dan Daftar Rutenya
-
Wajib Coba! Bakso Seuseupan, Ikon Kuliner Lebaran Bogor Sejak 1984
-
Ancol Targetkan 660 Ribu Pengunjung Selama Libur Lebaran
-
Mau Saldo DANA Gratis Rp500 Ribu Lewat Link DANA Kaget Hari Ini, Bisa Dipakai Buat Libur Lebaran
-
Mau Dapat Rp500 Ribu untuk Libur Lebaran dari Link DANA Kaget Hari Ini? Cek Caranya di Sini!
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik