
SuaraJogja.id - Tiga bakal calon potensial untuk jabatan bupati dan wakil bupati Bantul telah melakukan pendaftaran dan mengembalikan formulir pendaftaran mereka ke DPC Partai Demokrat Bantul.
Mereka di antaranya Agus 'Moncer' Santoso, seorang pengusaha dan Untoro Hariadi, seorang dosen di Universitas Janabadra yang mendaftar sebagai bakal calon Bupati Bantul, sementara Amin Purnama, seorang advokat, mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati.
Roni Wijaya Indra Gunawan, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bantul, mengungkapkan bahwa pendaftaran untuk calon bupati dan wakil bupati Bantul dalam Pilkada 2024 telah dibuka sejak 2 Mei 2024 kemarin. Nantinya pendaftaran ditutup hingga 26 Mei 2024.
Hingga Selasa, 7 Mei 2024, baru tiga calon yang telah mengambil dan mengembalikan formulir pendaftaran.
Pendaftaran Untoro Hariadi dilakukan pada Sabtu, 4 Mei 2024, sementara Amin Purnama mendaftar pada Senin, 6 Mei 2024, dan Agus 'Moncer' Santoso pada Selasa, 7 Mei 2024.
Selain ketiganya, kata Roni ada satu politisi lain yang telah mengambil formulir pendaftaran namun belum mengembalikannya.
"Jadi ada satu politisi di Bantul yang sudah mengambil formulir tapi sampai sekarang belum dikembalikan, yang bersangkutan meminta agar identitasnya dirahasiakan," ujar Roni dikutip dari Harianjogja.com--jaringan Suarajogja.id, Rabu (8/5/2024).
Roni menjelaskan bahwa pendaftaran akan terus dibuka hingga 26 Mei 2024, dan nama-nama yang telah mendaftar akan diserahkan ke DPP Partai Demokrat untuk penentuan lebih lanjut.
Disinggung soal calon internl dari DPC Demokrat sendiri, Roni mengaku bahwa hingga saat ini, belum ada.
Baca Juga: Banyak Baliho Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpasang, Satpol PP Gunungkidul Tak Tinggal Diam
"Sejauh ini memang belum ada. Semuanya berasal dari luar partai," kata dia.
DPC Demokrat Bantul berencana melakukan koalisi mengingat hasil Pemilu 2024, di mana Demokrat hanya memiliki 3 kursi di DPRD Bantul, sementara batas minimal untuk mengusung calon adalah 9 kursi.
Berita Terkait
-
Imbas Banyak Warga Kena Hoaks Pendaftaran PPSU, Ini Perintah Pramono ke Para Walkot
-
Minta Kolaborasi di ASEAN Diperkuat, Ibas: Indonesia Perlu Cari Peluang Berbeda
-
Siap-Siap! Pendaftaran SPMB/PPDB 2025 Dibuka Awal Mei, Catat Jadwal dan Syaratnya
-
Terbaru! Dosen di Mataram jadi Predator Seks Sesama Jenis, Bagaimana Modusnya?
-
Bawaslu Awasi Ketat 8 Daerah PSU: Terindikasi Pelanggaran, Serang hingga Banjarbaru Jadi Sorotan
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
KUR BRI Capai Rp42 Triliun, 975 Ribu UMKM Telah Memperoleh Bantuan
-
Kamandalu Ashitaba, UMKM Binaan BRI Siap Go Global Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Romo Bobby dan Kenangan Bersama Paus Fransiskus: Salju di Musim Panas Dunia
-
Jabatan Penting di Sleman Segera Diisi, Bupati Sleman Prioritaskan Eselon 3 dan 4
-
Bupati Sleman "Diwanti-wanti" Sultan: Pesan Mendalam di Balik Gelar Baru dari Keraton Yogyakarta