SuaraJogja.id - Persaingan pemilihan kepala daerah (pilkada) Kota Yogyakarta bakal semakin menarik. Tak hanya sejumlah politisi dan petahana yang sudah mendaftarkan diri menjadi calon Walikota Yogyakarta periode 2024-2029, salah seorang abdi dalem Keraton Yogyakarta, Satya Bilal pun ikut meramaikan kontestasi politik tingkat Kota Yogyakarta tersebut.
Satya mengambil formulir pendaftaran sebagai calon Walikota Jogja di Kantor PDIP Kota Yogyakarta, Jumat (17/05/2024). Menjadi kader muda partai banteng moncong putih, abdi dalem dari Kawedanan Tandha Yekti Keraton Yogyakarta tersebut optimis bertarung dengan kandidat lain di pilkada nanti.
"Apapun hasilnya nanti [dalam pilkada], karena ini juga masih proses bersama, baik itu wakil dan walikota atau tidak menerima mandat saya siap melaksanakan perintah partai," paparnya.
Satya menyebutkan, keinginannya maju jadi calon Walikota Yogyakarta bukan tanpa alasan. Dia ingin terlibat langsung dalam penentuan kebijakan Kota Yogyakarta yang tengah carut marut masalah sampah. Masalah darurat sampah yang banyak diperbincangkan publik bahkan menutup predikat Kota Yogyakarta yang lain sebagai kawasan yang lekat dengan seni dan budaya.
Baca Juga: Wanti-wanti KPU DIY: Beban Kerja Pilkada Lebih Ringan tapi Tensi Politik Daerah Lebih Tinggi
Terlebih Kota Yogyakarta dikenal memiliki 70 persen cagar budaya. Namun seringkali permasalahan sosial di kota ini membuat keistimewaan Kota Yogyakarta tersebut tak nampak.
"Jogja yang kental akan nuansa seni dan budayanya itu bisa diangkat ke publik dan menjadi kegiatan sehari-hari masyarakat. Di luar itu memang banyak masalah di Jogja seperti sampah dan yang lain, harapan kami kita kembali lagi untuk Jogja yang nyaman dan Jogja lebih sejahtera," tandasnya.
Satya menambahkan, dirinya tak mempermasalahkan perebutan rekomendasi calon Walikota dan Wakil Walikota dari internal PDIP Kota Yogyakarta dalam pilkada nanti. Sebab PDIP terbuka kepada siapapun yang berkeinginan untuk maju dan membangun Kota Jogja.
"Buat saya bukan persaingan atau kompetisi, justru beberapa pendaftar yang sudah mendahului saya sebelumnya juga kader dan simpatisan. PDIP itu terbuka untuk siapapun baik muda dan senior, jadi kami mau sama-sama bergerak agar Jogja lebih baik dan istimewa," tandasnya.
Sementara Wakabid Bidang Komunikasi Politik PDIP Kota Yogyakarta, Loka Agustianto yang menerima formulir pendaftaran Satya mengungkapkan, tercatat ada tujuh orang yang sudah mendaftar sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Jogja di Pilkada mendatang melalui parpol tersebut. Mereka tidak hanya mendaftar langsung namun juga sebagian daftar lewat online.
Baca Juga: Tak Hanya Petasan, SMKN 3 Yogyakarta juga Dilempari Botol Miras Gerombolan Remaja
"Yang daftar online kami masih menunggu arahan dari pengurus apakah ditindaklanjuti atau bagaimana. Pendaftaran sampai tanggal 20 Mei dan nanti langsung ke DPP. Selain internal PDIP ada juga simpatisan eksternal partai yang mendaftar," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Jelang Kongres, Djarot: Sebagian Besar Kader Menghendaki Ketua Umum PDIP Tetap Ibu Mega
-
Kekayaan Tia Rahmania di LHKPN: Menang Gugatan usai Dipecat PDIP
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan