SuaraJogja.id - Dewan Pengurus Daerah (DPD) PAN Gunungkidul mantap mengusung bakal calon wakil bupati, Muhammad Ardi Widanto dalam Pilkada 2024 mendatang. Putra Bendahara Umum DPP PAN, Totok Daryanto ini bakal mereka usulkan untuk koalisi nanti.
Ketua DPD PAN Arif Setyadi mengatakan sama dengan Pilkada sebelumnya, DPD PAN Gunungkidul juga bakal mengusung mantan Wakil Ketua DPRD Bantul periode 2014-2019 ini. Seluruh kader DPD PAN Gunungkidul saat ini para kader telah solid mengusung putra dari Totok Daryanto itu.
"PAN Gunungkidul akan berpartisipasi aktif mengajukan Mahmud Ardi Widanto menjadi bakal calon wakil Bupati Gunungkidul,"kata dia, Sabtu (18/5/2024).
Tekad Kader muda Muhammadiyah itu untuk kembali maju di Pilkada Gunungkidul menurut Arif telah didukung penuh oleh seluruh kader dengan tagline Golong Gilig Gunungkidul Maju. Seluruh kader mulai dari Dewan partai Pengurus Harian DPD PAN, SIMPATIKDPC se Kabupaten Gunungkidul, DPRT PAN, PUAN, dan BM PAN.
Baca Juga: Serangan DBD di Gunungkidul Menyentuh Angka 660 Kasus, Tiga diantaranya Meninggal Dunia
Nama Ardi mengerucut setelah melalui berbagai dialegtika sangat panjang. Dan Langkah selanjutnya pihaknya bakal mencari pasangan dan mitra koalisi yang bersedia menerima calon mereka tersebut. Di samping juga berusaha melakukan pemenuhan persyaratan dari KPU.
"Segala kemungkinan berpasangan dengan siapapun dikatakannya sangat mungkin terjadi,"terangnya.
Komunikasi dengan parpol lain menurut Arif telah dilakukan baik dengan Gerindra, Golkar, PKB, Nasdem maupun PDIP. Termasuk dengan petahana ataupun Profesor Sutrisna Wibawa, Arif menandaskan sangat mungkin semua bersifat dinamis.
"Mas Ardi itu mau bagaimana-bagaimana siap,"imbuhnya.
Sekretaris DPD PAN Gunungkidul Anwarudin menambahkan bahwa seluruh kader se Kabupaten Gunungkidul telah terkonsolidasi. Mereka diklaim solid dan siap memenangkan kader muda ini untuk memimpin Gunungkidul lima tahun ke depan.
Baca Juga: Wanti-wanti KPU DIY: Beban Kerja Pilkada Lebih Ringan tapi Tensi Politik Daerah Lebih Tinggi
"Seluruh kader memasang benner dengan tagline Golong Gilig Gunungkidul Maju di dekat rumah masing-masing. Arti dari tagline ini adalah bersatu padu cipta rasa karsa sesarengan mbangun Gunungkidul,"ujar dia.
Berita Terkait
-
Mendagri Tito Tolak Usulan Fraksi Gerindra Minta PSU Pilkada Pakai Dana Pendidikan: Kami Gak Korbankan yang Wajib
-
Minta KPU-Bawaslu Seefisien Mungkin Ajukan Anggaran PSU Pilkada, Hitung-hitungan Kemendagri Tak Sampai Rp 1 T
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
-
Jeje Govinda dan Nisya Ahmad Foto Bareng: Ipar Adalah Maut
-
Jelang PSU, Kekalahan Andika di Pilkada Serang Disebut karena Warga Tolak Dinasti Politik
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB